Dua Hari Tak Pulang, Aras Ditemukan Tewas di Atas Pompong Miliknya
Oleh : Roland Aritonang
Senin | 02-10-2017 | 19:51 WIB
aras.gif
Aras ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di kapal pompongnya (FotoL Istimewa)

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang- Aras (42) tekong pompong penyengat yang tinggal di Kampung Bugis RT 01 Rw 02 Kecamatan Tanjungpinang Kota ditemukan tew?as diatas pompong miliknya di tepi pantai Pinang Marina Jalan Gudang Kelurahan Tanjungpinang Barat kecamatan Tanjngpinang Barat Kota Tanjungpinang, pukul 11.30 WIB, Senin(2/10/2011).Diduga penyebab tew?asnya pria ini, dikarena sakit jantung.

Kasat Polair ?Polres Tanjungpinang Iptu Firuddin mengungkapkan kejadian ini berawal pada saat istri korban melaporkan kejadian bahwa suaminya, sudah dua hari ?tidak pulang kerumahnya, Sabtu (30/9/2017).

Atas laporan itu kemudian anggota mendapatkan ada seorang mayat laki-laki ditemukan diatas pompong yang sudah tidak bernyawa lagi.

"Mendapat laporan itu kemudian anggota satpol Air dan bersama tim identifikasi polres Tanjungpinang langsung turun ke TKP u?ntuk mengevakuasi jenazah," ujar Firuddin saat dikonfirmasi BATAMTODAY.COM.

Saat ditemui di TKP dari hasil pemeriksaan awal, tidak ditemukan luka-luka pada bagian tubuh korban, diduga korban meninggal kaerena mengidap penyakit jantung. Untuk Pemeriksaan lebih lanjut, korban langsung dibawa ke RSUD Tanjngpinang untuk dilakukan visum.

"Saat ditemukan tidak ada tanda-tanda kekersan pada tubuh korban, untuk saat ini korban di bawa ke rumah sakit untuk di visum," katanya.

Sementara itu, Leni adi ipar korban mengatakan keluarga sudah mengikhlaskan? kepergian abang iparnya. Diketahui korban memiliki riwayat penyakit jantung.. Korban diketahui sebelumnya meminta izin untuk pergi mamancing dengan menggunakan pompong miliknya. Namun lama-kelamaan ditunggu-tunggu tidak pulang, dan lngsung melaporkan ke Polisi.

"Keluarga sudah mengiklhaskan, kepergian ?abang ipar saya ini, dikarenakan dari pihak dokter juga mengatakan korban meninggal karena sakit jantung," pungkasnya.

Editor: Surya