Ini Kado Istimewa Ulang Tahun Provinsi Kepri ke-14
Oleh : Charles Sitompul
Rabu | 14-09-2016 | 10:54 WIB
JembatanIdompak-2.jpg

Inilah kado istimewa Ulang Tahun Provinsi Kepri ke-14. (Foto: Humas Pemprov Kepri)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Tersambungnya mega proyek pembangunan Jembatan I Dompak yang menelan dana APBD Rp312 milliar sejak 2014-2015 ini, menjadi hadiah istimewah pada Hari Jadi Provinsi Kepri yang ke 14 yang jatuh pada tanggal 26 September 2016 mendatang.

Kendati belum seluruhnya rampung dan masih menyisahakan satu bentang busur dan pemasangan cable stay, Pemerintah Provinsi Kepri sangat senang dan bangga. Karena di hari jadi ke 14 tahun ini, pekerjaan proyek multi years Jembatan 1 Dompak ini sudah dapat tersambung.

"Pekerjaan yang tersisa tinggal bentangan busur ketiga. Meski demikian, apabila Gubernur ingin menjajakan kaki, ataupun melakukan running test dengan kendraan dinasnya dipasrikan sudah bisa dilakukan," ujar Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Jembatan I Dompak, Rodi Yantari.

Perkembangan pekerjaan pembangunan di lapangan, tambah dia, terus dilaporakan kepada Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Bapak Heru Sukmoro yang kemudian dilanjutkan kepala dinas kepada Gubernur Kepri Nurdin Basirun.

Selain itu, Dinas PU dan Pariwisata Kepri juga berencana melaksanaan peresmian Jembatan I Dompak yang menghubungan Tanjungpinang dan Pusat Pemerintah Provinsi Kepri di Dompak ini dengan mengundang Presiden Jokowi atau Wakil Presiden Jusuf Kalla dalam Puncak acara Fetival Bahari Kepri (FBK) yang akan dilaksanakan pada 29-30 Oktober 2016 mendatang.

Jembatan I Dompak, dikerjakan dengan kontrak multi years PT Wijaya Karya (WIKA) dengan total nilai kontrak Rp312 miliar lebih dari APBD 2014-2015 Provinsi Kepri yang penandatanganan kontrak dilakukan pada Mei 2015.

Jembatan I Dompak yang memiliki panjang 1,600 meter, dengan design bangunan kombinasi bentang PCI girder sepanjang 23 kali 40 meter, box girder sepanjang 260 meter dan balok pelengkung serta slob on pile sepanjang 172 meter.

Jembatan ini juga dilengkapi dengan jogging track di bahwa lantai dasar Jembatan.

Editor: Dardani