Tim Basarnas Raih Peringkat I Turnamen Bola Voli Diama Bukit Cermin Tanjungpinang
Oleh : Roland Aritonang
Rabu | 27-03-2019 | 13:04 WIB
voli.jpg
Tim Bola Voli Badan Sar Nasional (Basarnas) Tanjungpinang meraih juara pertama. (Foto: Roland).

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Tim Bola Voli Badan Sar Nasional (Basarnas) Tanjungpinang meraih juara pertama dalam pertandingan bola voli se-Tanjungpinang yang digelar Persatuan Bola Voli Diama Bukit Cermin.

Ketua Panitia penyelenggara dari Persatuan Bola Voli Diana Bukit Cermin, Imam Harianja mengatakan, acara ini dibuat di kalangan pemain-pemain untuk meningkatkan prestasi khusunya anak-anak junior. Dulu di tahun 80-an, olahraga voli itu sangat banyak peminatnya.

"Namun pada saat ini justru malah ketinggalan dari klub-klub yang ada di kabupaten lain," ujar Imam, usai final pertandingan bola voli di Lapangan olahraga Diama Bukit Cermin Tanjungpinang, Rabu (27/3/2019).

Imam mengungkapkan, hal itu disebabkan karena kurangnya even-even turnamen yang ada di Tanjungpinang dan pemerintah juga kurang mendukung untuk mengadakan perlombaan bola voli.

"Makanya kita buat acara ini supaya tidak mati suri," katanya.

Imam menjelaskan, sebanyak 12 tim putra mengikuti pertandingan ini. Sehingga, didapat pemenang dalam pertandingan ini dari Tim bola voli Basarnas Tanjungpinang merupakan pemenang pertama, kemudian juara dua dari tim Kepri muda dan juara tiga dari tim Asoka.

"Untuk tim wanita ada sebanyak 7 tim," terangnya.

Sementara itu Imam menyebutkan, hadiah karena tidak disponsori siapapun sehingga hadiah diambil dari uang pendaftaran dan digunakan untuk membeli piala.

Di tempat yang sama, Sigit, pelatih tim bola voli Basarnas Tanjungpinang menyebutkan, untuk turnamen bola voli se-Tanjungpinang Basarnas sendiri bisa mendapat predikat juara satu. Pihaknya, menghadapi menghadapi kurang lebih 12 tim.

"Pertandingan ini dalam rangka silahturahmi kota Tanjungpinang," ujarnya.

Sementara itu untuk tim lawan menrutunya, semuanya sama berat. Dalam permainan ini yang paling diutamakan harus menjunjung sportifitas.

"Kedepannya Basarnas akan ikut di seluruh turnamen yang ada dikeperi. Kemenangan ini yang keempat kalinya dan ini prestasi yang sangat bagus," tutupnya.

Editor: Chandra