Kabid Humas Polda Kepri Tinjau Penyekatan PPKM Darurat Perbatasan Tanjungpinang Bintan

19-07-2021 | 11:48 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt tinjau langsung aktifitas penyekatan PPKM Darurat di perbatasan Tanjungpinang-Bintan, tepatnya di gerbang KM 16 Sei Pulai.

Menutut Harry saat ini angka mobilitas di lokasi tersebut sudah jauh menurun sejak diberlakukannya PPKM Darurat. Diharapkan hal ini juga mampu meredam angka penularan covid-19.

Wagub Marlin Hadiri Doa Bersama Lintas Agama di Kepri

17-07-2021 | 17:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Wakil Gubernur Hj Marlin Agustina mengajak semua masyarakat lintas agama, untuk terus bersama-sama berdoa serta bermunajat kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Teruslah bermohon agar pandemi Covid-19 segera berlalu dan bisa menjalani kehidupan normal seperti sebelumnya.

"Upaya bathiniyah ini dilakukan, guna melengkapi usaha lahiriyah yang telah dilakukan dengan berbagai daya dan upaya, dengan satu tujuan pandemi ini segera diangkat dari bumi pertiwi tercinta," kata Wagub Marlin saat #PrayFromHomeKepri dari Graha Kepri, Batam, Sabtu (17/7/2021), seperti dikutip laman Humas Kepri.

Presiden Tiga Periode, Mungkinkah?

17-07-2021 | 11:00 WIB

Oleh: Devitriana

Di tengah isu peningkatan proses vaksinasi dan pemulihan ekonomi sebagai dampak pandemi covid-19, wacana masa jabatan presiden tiga periode kembali menjadi perbincangan publik.

Isu tersebut mencuat setelah dilontarkan kembali oleh politikus senior Amien Rais. Mantan ketua MPR ini curiga akan ada skenario mengubah ketentuan dalam Undang-Undang Dasar 1945 soal masa jabatan presiden dua periode menjadi tiga periode.

Pejabat Eselon III Harus Inovatif dan Kuasai Isu Strategis Pembangunan

16-07-2021 | 18:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pj Sekretaris Daerah Kepulauan Riau, Lamidi menegaskan seorang Pejabat Eselon III harus inovatif dan memahami serta menguasai isu-isu strategis pembangunan nasional maupun daerah.

Pejabat Eselon III harus bisa menuangkannya dalam kertas kerja perencanaan pembangunan daerah yang dampaknya dapat dirasakan masyarakat dengan karakter penting, mendasar, mendesak, berjangka panjang. Bisa menentukan tujuan penyelenggaraan Pemerintahan Daerah dan isu-isu strategis pembangunan Kepulauan Riau harus dikedepankan sesuai dengan visi-misi Kepala Daerah.

Gerak Cepat Tanggapi Keluhan Masyarakat, Gubernur Evaluasi PPKM Darurat

16-07-2021 | 12:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Juru Bicara Tim Satgas Penanganan COVID-19 Tjetjep Yudiana mengatakan saat ini Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad sedang resah karena menerima banyak laporan dari masyarakat terkait penerapan PPKM Darurat di Tanjungpinang dan Bintan. Terutama menyangkut harus antigen di tempat dengan membayar Rp 150 ribu per orang.

Menjawab keresahan tersebut, kata Tjetjep, Pemerintah Provinsi Kepri, Pemkab Bintan dan Pemko Tanjungpinang telah sepakat untuk membuat kebijakan guna membantu masyarakat selama masa penerapan PPKM.