Tren Penangangan Covid-19 Membaik, Gubernur Yakin Kepri Turun ke PPKM Level 2

15-08-2021 | 19:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Gubernur Provinsi Kepri, H. Ansar Ahmad menyampaikan bahwa penerapan PPKM level IV di Kepri sudah menunjukkan hasil yang diharapkan.

Saat ini angka kasus positif Covid-19 harian di Kepri semakin menurun dibandingkan beberapa minggu lalu. Beberapa indikator seperti kasus aktif harian positif Covid-19,kasus meninggal, dan tingkat keterisian tempat tidur (BOR) rumah sakit terus memperlihatkan tren penurunan.

Pandemi Covid-19 'Paksa' Transformasi Digital di Kepri Lebih Cepat

14-08-2021 | 19:00 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Disaat banyak sektor dihantam pandemi Covid-19, dunia digital khususnya di Kepri malah tumbuh signifikan. Mulai dari perputaran uang di sektor belanja menggunakan aplikasi, hingga meningkatnya frekuensi pertemuan daring (video conference).

"Transaksi keuangan di BI (Bank Indonesia) itu kita naik 350 persen. Go Food, Bukalapak, semua dengan online. Pembelajaran melalui zoom, membuat transaksi digital meningkat. Terutama pembelian paket-paket internet secara digital itu," sebut Zulhendri, Kepala Dinas Kominfo Kepri, Kamis (12/8/2021), demikian dikutip laman Diskominfo Kepri.

Ini Rangkaian Peringatan HUT RI Ke-76 Provinsi Kepri, Semua Peserta Dites Antigen

14-08-2021 | 12:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Rangkaian Peringatan HUT RI ke-76 di Provinsi Kepri digelar secara sederhana, dengan protokol kesehatan ketat. Semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan tersebut, dilakukan pemeriksaan antigen.

Ada beberapa rangkaian kegiatan pada Peringatan HUT RI ke-76 di Provinsi Kepri. Dimulai dengan Penganugrahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya pada Kamis (12/8/2021) kemarin kepada empat orang Purna Bhakti, masing-masing dua orang untuk pengabdian 30 dan 20 tahun. Serta 133 orang untuk pengabdian 10 tahun.

Pemerintah Pusat Beri Bantuan Rp 84,5 M untuk 70 Ribu UMKM Kepri

14-08-2021 | 11:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Di masa pandemi Covid-19 ini, tak sedikit usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang terkenda dampak lesunya perekonomian. Beruntung, sebanyak 70.299 UMKM di Kepulauan Riau mendapat bantuan dari pemerintah pusat. Dengan total bantuan sebesar Rp 84,3 miliar.

“Itu dari dana alokasi khusus (DAK) yang digelontorkan pemerintah pusat, untuk UMKM yang terdampak Covid-19. Itu yang sudah pencairan dari Januari sampai Juli. Semalam, tanggal 12 Agustus baru kita ajukan lagi untuk pencairan,” ujar Agusnawarman, Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kepri, Jumat (13/8/2021).

Pandemi Covid-19 'Memaksa' Tranformasi Digital Kepri Tumbuh Pesat

14-08-2021 | 11:00 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Di saat banyak sektor dihantam pandemi Covid-19, dunia digital khususnya di Kepri malah tumbuh signifikan. Mulai dari perputaran uang di sector belanja menggunakan aplikasi, hingga meningkatnya frekuensi pertemuan daring (video conference).

"Transaksi keuangan di BI (Bank Indonesia) itu kita naik 350 persen. Go Food, Bukalapak, semua dengan online. Pembelajaran melalui zoom, membuat transaksi digital meningkat. Terutama pembelian paket-paket internet secara digital itu," sebut Zulhendri, Kepala Dinas Kominfo Kepri, Kamis (12/8/2021).