Gubernur Ansar Yakini UMRAH Mampu Ciptakan Generasi Kepri yang Unggul

20-09-2021 | 18:52 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Gubernur Kepri, H Ansar Ahmad meyakini Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) merupakan perguruan tinggi dengan berbagai disiplin ilmu yang akan menjadi salah satu jawaban dalam upaya memperkuat berbagai sektor pembangunan di daerah maupun di tingkat nasional ke depannya.

"UMRAH ini memiliki kemampuan tidak hanya pengendalian kompetensi yang dibutuhkan pasar kerja. Tetapi juga mampu secara mandiri menciptakan entrepreneurship untuk lapangan pekerjaan. Saya yakin UMRAH akan menjadi mesin pencetak generasi Kepri yang unggul," ujar Gubernur Ansar saat menghadiri Wisuda Sarjana XVII dan Diesnatalis XIV Universitas Maritim Raja Ali Haji di Aula Kampus Dompak, Tanjungpinang pada Sabtu (18/9/2021), demikian dikutip laman Humas Kepri.

Dispar Kepri Dorong Ekonomi Kreatif Bangkit di Masa Pandemi

20-09-2021 | 12:56 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau berupaya mendorong pelaku ekonomi kreatif dan usaha kecil menengah bangkit di masa pandemi COVID-19.

Kepala Dinas Pariwisata Kepri Buralimar, di Tanjungpinang, Jumat (17/9/2021), mengatakan, berbagai kegiatan kepariwisataan yang digelar secara terbatas melibatkan banyak pihak, seperti seniman, pelaku usaha kecil menengah (UKM), dan pemilik peralatan musik.

Pj Sekda Kepri Audiensi dengan Mahasiswa Terkait Dampak Lingkungan Tambang di Lingga

20-09-2021 | 12:08 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Kepri Ir Lamidi menerima rombongan mahasiswa dari Kabupaten Lingga yang tergabung dalam organisasi Ikatan Mahasiswa Kabupaten Lingga (IMKL) Kota Tanjungpinang, Senin (20/9/2021).

Dalam pertemuan di ruang rapat lantai 3 kantor gubernur, Dompak, Tanjungpinang, Lamidi didampingi Kepala Dinas Pertambangan dan Energi (Tamben), Kepala Dinas Lingkungan Hidup (LH) dan Kepala Dinas PUPR.

Yusdianto Terpilih Secara Aklamasi Pimpin Gawat Kepri

20-09-2021 | 09:25 WIB

BATAMTODAY.COM Tanjungpinang - Yusdianto terpilih secara aklamasi menakhodai organisasi pers daerah Gaung Wartawan Bermartabat (Gawat) Kepri dalam rapat pengurus, Minggu (19/9/2021).

Pemilihan dilakukan setelah sebelumnya Ketua Umum terpilih Simon STP mengudurkan diri dari kepengurusan pada tanggal 10 Februari 2021.

Agustus 2021, Nilai Ekspor Kepri Naik 6,85 Persen

18-09-2021 | 12:05 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Badan Pusat Statistik BPS Provinsi Kepri mencatat bahwa perkembangan nilai ekspor Provinsi Kepri pada Agustus 2021 mencapai US$1.301,98 juta atau mengalami kenaikan sebesar 6,85 persen dibandingkan bulan Juli 2021.

Hal ini disampaikan Kepala Badan Pusat Statistik BPS Provinsi Kepri Agus Sudibyo ,M.Stat pada realease berita statistik di Tanjungpinang, Kamis (16/9/2021).