Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Resmi, Tahun Ini Tidak Ada Jamaah Haji Indonesia!

03-06-2021 | 14:36 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Pemerintah Indonesia, melalui Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, mengumumkan bahwa pengiriman jemaah ibadah haji tahun 1442 H atau 2021 M dari Indonesia dibatalkan.

Yaqut menuturkan, pemerintah Arab Saudi belum memberikan izin kepada jemaah Indonesia untuk mengikuti ibadah haji karena pandemi Covid-19.

Gaji ke-13 ASN dan Pensiunan Cair Mulai Hari Ini

03-06-2021 | 10:56 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Pemerintah mulai mencairkan gaji ke-13 untuk aparatur sipil negara (ASN) dan pensiunan hari ini. Setiap kementerian/lembaga (k/l) sudah bisa mengajukan bonus untuk pegawai negeri sipil (PNS) itu sejak Rabu (2/6/2021) ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN).

"K/L dapat mengajukan permintaan pembayaran gaji ke-13 ke KPPN mulai 2 Juni dan KPPN melakukan pencairan mulai 3 Juni," ucap Direktur Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan Hadiyanto, Kamis (3/6/2021).

Lelang Aset Jumbo Tersangka ASABRI Sepi Peminat

03-06-2021 | 10:40 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Kejaksaan Agung (Kejagung) mengungkap bahwa lelang aset sitaan milik tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi PT ASABRI (Persero) sepi peminat.

Jaksa Agung Muda Pidana Khusus, Ali Mukartono mengatakan bahwa situasi pandemi Covid-19 mempengaruhi kondisi ekonomi sehingga barang lelangan tersebut tak laku terjual.

Jumlah Kunjungan Wisman Anjok, Hanya 127 Ribu di April 2021

03-06-2021 | 10:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) turun 2,61 persen pada April 2021. Jumlah kunjungan wisman hanya 127,5 ribu per April 2021, sedangkan bulan sebelumnya sebanyak 130,9 ribu.

"Kalau melihat perkembangan wisman sampai April 2021 menurun," ucap Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Setianto dalam konferensi pers, Rabu (2/6/2021).

Pemda Jangan Ragu Belanjakan APBD untuk Sektor Produktif dan Penanganan Covid-19

01-06-2021 | 19:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) meminta Pemerintah Daerah (Pemda) tak ragu dalam membelanjakan APBD-nya untuk belanja sektor produktif dalam rangka penanganan Covid-19.

Hal itu ditegaskan Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Keuangan Daerah (Keuda) Kemendagri Mochamad Ardian, dalam konferensi pers 'Langkah-Langkah Percepatan Penyerapan APBD' di Kantor Kemendagri, Jakarta Pusat, Senin (31/5/2021).

Hadapi Revitalitas Antarideologi, Presiden Jokowi: Perkokoh Nilai Pancasila dalam Berbangsa

01-06-2021 | 18:24 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengatakan Peringatan Hari Lahir Pancasila adalah momentum untuk mengokohkan nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Peringatan Hari Lahir Pancasila di setiap tanggal 1 Juni harus benar-benar kita manfaatkan untuk mengokohkan nilai-nilai Pancasila dalam bermasyarakat, dalam berbangsa, dan dalam bernegara," ujarnya saat menyampaikan amanat pada upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2021, Selasa (01/06/2021), secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, seperti dikutip laman Setkab RI.

Berbusana Adat Tanah Bambu, Presiden Jokowi Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila

01-06-2021 | 16:12 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memimpin upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2021, Selasa (1/6/2021) pagi.

Presiden bertindak selaku inspektur upacara dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, sedangkan pelaksanaan upacara dipusatkan di Halaman Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri RI, DKI Jakarta, yang diikuti oleh peserta dengan jumlah terbatas.

Pelantikan Pegawai ASN Mengakhiri Polemik di KPK

01-06-2021 | 15:32 WIB

Oleh Fandy Azis

ALIH status pegawai KPK menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN), menjadi polemik berkepajangan. Seharusnya tak perlu jadi polemik yang kontra produktif dan menggerus energi seluruh komponen elemen bangsa.

Akhiri polemik ini dengan bersikap yang bijak memberikan kepercayaan penuh kepada KPK untuk melantik pegawai KPK pada 1 Juni 2021 KPK yang lulus Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). Agar KPK kedepannya lebih fokus membenahi dan memperkuat lembaganya dalam memberantas korupsi di negara ini.