Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Antisipasi Krisis Pangan Pasca Covid-19, Pemerintah Genjot Produksi Padi

15-05-2020 | 11:48 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar, memaparkan strategi intensifikasi atau peningkatan produksi pada lahan pertanian, guna mengantisipasi krisis pangan, pasca Covid-19. Rencananya akan digarap di sejumlah wilayah di Indonesia terutama di kawasan transmigrasi.

"Jadi ada 1,8 juta hektare lahan pertanian di 3,2 juta hektar kawasan transmigrasi yang tersebar untuk intensifikasi padi," ungkapnya, Kamis (14/5/2020).

BPS Catat Neraca Dagang RI Defisit US$ 350 Juta pada April 2020

15-05-2020 | 09:56 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat neraca perdagangan Indonesia defisit US$ 350 juta secara bulanan pada April 2020 di tengah wabah virus corona atau covid-19. Posisi ini berbanding terbalik dari Maret 2020 yang surplus US$ 743 juta.

Jika diakumulasi, neraca perdagangan pada Januari-April 2020 tercatat surplus sebesar US$ 2,25 miliar. Posisi ini berbanding terbalik dengan periode yang sama tahun sebelumnya yang defisit sebesar US$ 2,56 juta.

Utang BPJS Kesehatan ke RS yang Jatuh Tempo Tembus Rp 4,4 T

14-05-2020 | 11:00 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menjelaskan kondisi BPJS Kesehatan saat ini. Prediksinya, kondisi keuangan BPJS Kesehatan tahun 2020 diperkirakan akan mengalami defisit sebesar Rp 6,9 triliun.

Total proyeksi defisit itu termasuk menampung carry over pada tahun 2019 sekitar Rp 15,5 triliun. Bahkan BPJS Kesehatan sampai 13 Mei 2020 juga memiliki utang klaim yang jatuh tempo kepada rumah sakit (RS).

Kemenkeu Susun Skema Dana Talangan BUMN Terdampak Pandemi Covid-19

14-05-2020 | 09:40 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Badan Kebijakan Fiskal (BKF) sedang menyusun skema dana talangan dalam bentuk modal kerja kepada beberapa perusahaan BUMN yang terkena dampak pandemi Covid-19. BUMN tersebut seperti Garuda Indonesia, Perum Perumnas, KAI, PTPN, Perum Bulog, dan KS.

Total dana yang disiapkan Rp32,65 triliun. Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Febrio Kacaribu menyatakan rencana tersebut memang belum final.

Telkomsel Hadirkan Layanan Komunikasi di Desa Taratak Bancah Sumbar

13-05-2020 | 10:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Sawahlunto - Sebagai perusahaan telekomunikasi digital paling Indonesia, Telkomsel senantiasa berkomitmen untuk #TerusBergerakMaju memberikan layanan komunikasi terbaik bagi seluruh masyarakat. Komitmen ini kembali diwujudkan oleh Telkomsel dengan kehadiran jaringan komunikasi di Desa Taratak Bancah Sumatera Barat dimana sebelumnya wilayah ini blank spot dan warga tidak dapat berkomunikasi sama sekali.

General Manager Network Operation and Quality Management Region Sumbagteng Telkomsel Alvo Ismail menyampaikan ucapan terima kasih atas respon baik terhadap kehadiran layanan komunikasi di Desa Taratak Bancah dimana hal ini menjadi wujud komitmen kami untuk selalu memenuhi kebutuhan komunikasi masyarakat sehingga dapat terhubung satu sama lain untuk saling berbagi informasi.

Ekonom Nilai Pemberian Izin Kerja saat Corona Bikin Pemulihan Ekonomi Sulit

13-05-2020 | 09:42 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Ekonom CORE Indonesia Akhmad Akbar Susamto menilai keputusan pemerintah yang mengizinkan masyarakat kelompok muda usia di bawah 45 tahun untuk tetap bekerja di tengah pandemi virus corona akan menjadi bumerang tersendiri bagi pemerintah. Risikonya justru bisa membuat pemulihan ekonomi berlangsung lebih lama dari perkiraan awal.

Ia menyatakan proses penyebaran virus corona yang mulai reda dari sebelumnya bisa kembali masif karena banyak masyarakat yang tak lagi menerapkan bekerja dari rumah (work from home/wfh). Bila penyebaran terus meningkat, maka dampaknya ke ekonomi semakin parah.

Pasokan dan Stok Sembako di Kepri Aman Jelang Lebaran

13-05-2020 | 08:36 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Sekretaris Daerah Propinsi Kepulauan Riau Sekdaprov H. TS. Arif Fadillah memimpin video conference, Rapat Koordinasi Tim Pengendalian Inflasi Daerah Se-Provinsi Kepulauan Riau di Ruang Rapat Utama Lantai 4 Kantor Gubernur kepulauan Riau, Dompak, Tanjungpinang, Selasa (12/5/2020).

Turut hadir mendampingi Sekeretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau pada video conference ini Asisten Ekonomi dan Pembangunan Syamsul Bahrum dan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Burhanuddin. Kemudian Kepala Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan (KPw) Kepri Musni Hardi Kasuma Atmaja, Tim TPID dari masing-masing Kabupaten/Kota Se-Provinsi Kepulauan Riau serta Perwakilan BPS Kepri dan Bulog Subdivre Tanjungpinang.

Paket Promo Menginap HARRIS Resort Barelang Batam Selama Bulan Ramadhan

12-05-2020 | 11:00 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Selama bulan Ramadhan 1441 H bagi yang ingin merasakan suasana berbeda selain di rumah bisa mencoba pengalaman menginap di HARRIS Resort Barelang.

Anda dapat merencanakan liburan bersama anak di salah satu Resort Batam yang dekat dengan ikon Jembatan Barelang yaitu HARRIS Resort Barelang dengan pemandangan pantai.