Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Polsek Sagulung 'Panen' Bandit dan Motor Curian
Oleh : Yosri Nofiradi
Kamis | 28-09-2017 | 09:26 WIB
motor-curian.jpg Honda-Batam
Ini 11 unit sepeda motor curian yang berhasil diamankan Polsek Sagulung. (Foto: Yosri Nofriadi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Sedikitnya 17 unit sepeda motor curian berhasil diamankan jajaran Polsek Sagulung dari tangan pelaku spesialis pencuri motor antar pulau. Selain itu, Polisi juga membekuk beberapa orang tersangka dalam dua pekan terakhir.

Sepeda motor curian yang diamankan itu, enam diantaranya sudah dikembalikan kepada pemiliknya. Sementara 11 unit sepeda motor masih berada di Polsek Sagulung.

Sepeda motor yang masih diamankan itu diantaranya empat unit Honda Beat, lima unit Yamaha Mio, satu unit Yamaha Vega dan satu unit Honda CBR.

Salah satu pemilik motor Honda Beat BP 2330 QM, Endang Kurniawati (20) warga Tanjungupiayu, Kecamatan Seibeduk mengaku senang sepeda motornya telah ditemukan yang memang dia dibutuhkan untuk aktivitas bekerja.

Ia juga mengapresiasi kinerja Polsek Sagulung yang berhasil menemukan sepeda motornya dan menangkap pelaku.

"Terima kasih Pak Polisi. Motor saya yang hilang, akhirnya kemabali," ujar Endang karyawan PT Epson Mukakuning itu, Rabu (2/9/2017).

Kapolsek Sagulung AKP Hendrianto mengatakan, pihaknya secara maksimal terus berusaha memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Kota Batam khususnya wilayah Polsek Sagulung.

"Dalam dua minggu kita berhasil mengamankan 17 kendaraan roda dua dari komplotan pelaku curanmor yang memasok motor curian ke pulau-pulau yang terdekat di Batam," ujar Hendrianto.

Hendrianto mengimbau kepada warga yang merasa kehilangan sepeda motor disarankan untuk mengecek keberadaannya di Polsek Sagulung.

"Untuk warga yang merasa kehilangan silahkan datang ke Polsek Sagulung dengan membawa bukti kepemilikan kendaraan bisa diambil tanpa ada biaya," tegas Hendrianto.

Editor: Gokli