Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dalam Sepekan, Terjadi Lima Kali Kebakaran Lahan Kosong di Bintan
Oleh : Syajarul Rusydy
Selasa | 08-08-2017 | 12:50 WIB
kebakaran-lahan-bintan1.gif Honda-Batam
Kebakaran lahan di Bintan. (Foto: Syajarul)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Dalam waktu sepekan ini, Damkar Bintan Timur telah menangani lima kali peristiwa kebakaran lahan di Bintan.

Kepala UPT Damkar Bintim, Togar kepada BATAMTODAY.COM menyampaikan bahwa dalam sepekan ini sudah lima kasus kebakaran lahan yang ditangani di Kecamatan Bintim dan Kecamatan Gunung Kijang.

"Rata-rata kebakaran itu menyasar ke lahan lahan milik warga," tutur Togar, Selasa (8/8/2017).

Dijelaskan, di Kecamatan Bintim ada dua peristiwa kebakaran yakni di Kelurahan Kijang Kota dan dua di Kelurahan Gunung Lengkuas dan satu lagi kebakaran lahan di Kecamatan Gunung Kijang yang berlokasi di Galang Batang.

"Saat ini yang paling banyak kita tangani di Kecamatan Bintim, dan satu lokasi di Kecamaran Gunung Kijang," sebut Togar.

Menurutnya, kebakaran terjadi oleh orang yang tidak bertanggungjawab. Karena jika dilihat kebakaran yang terjadi, titik api bermula dari pinggir jalan, yang memudahkan akses seseorang masuk ke lahan-lahan tersebut.

"Kalau kita lihat dari 5 kasus ini, diduga lahan itu sengaja dibakar. Selain dari pengakuan saksi, juga kita lihat dari asal api yang bermula dari tempat yang mudah diakses oleh orang," papar Togar.

Untuk itu, Togar mengimbau dicuaca panas dan berangin ini, jangan coba coba membakar lahan. Karena sangat membahayakan jika api membesar dan sulit dipadamkan.

Editor: Yudha