Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Penuhi Permintaan Global, Guan Cong Buka Pabrik Coklat di Batam
Oleh : Magid
Selasa | 28-12-2010 | 14:15 WIB

Kuala Lumpur, batamtoday - Produsen Coklat asal Malaysia, Guan Cong berencana melebarkan sayap produksinya ke kawasan Industri yang ada di Kota Batam. Diperkirakan, awal tahun 2011, Guan Cong akan memulai produksinya di Batam untuk memenuhi kebutuhan coklat di pasar Global.

Demikian dikutip batamtoday dari laman The Star, Malaysia, Selasa (28/12/2010).

CEO dan Managing Director Brandon Tay Lian Hoe mengatakan pabrik di Pasir Gudang, Johor, telah mencapai kapasitas maksimum sebesar 80.000 ton per tahun, tidak cukup untuk ekspansi secara global.

Dia mengatakan pabrik yang dibangun diatas lahan seluar 3,3 hektar di Batam memakan ivestasi senilai RM 80 miliar tersebut akan mulai berproduksi pada kuartal pertama tahun 2011.

"Produksi awal diperkirakan dapat memproses 60.000 ton biji kakao yang akan diambil dari seluruh Indonesia." ungkap Brandon.

pada tahun ketiga, pabrik ini ditarget dapat memproduksi 180.000 ton biji coklat, sekaligus mengungguli kapasitas produksi pabrik pertama yang berlokasi di Johor.

"Pabrik Batam akan meningkatkan kapasitas tahunan sebanyak 180.000 ton dalam tiga tahun ke depan, mengambil alih pabrik Pasir Gudang,''kata Brandon.

Sementara itu, direktur eksekutif Alan Tay, mengatakan dengan mendirikan pabrik di Batam, perusahaan akan menghemat pajak ekspor 10% yang dikenakan oleh pemerintah Indonesia pada biji kakao dan biaya lainnya, termasuk ongkos angkut, karena biji kakao tidak lagi perlu dikirim ke Johor.

"Perusahaan juga menikmati fasilitas status pajak dan insentif sebagai investor di Batam yang notabene masuk dalam Zona Perdagangan Bebas yang dilengkapi dengan infrastruktur yang baik," pungkasnya.