Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Penderita Diabetes Terus Melonjak di Dunia
Oleh : Redaksi
Kamis | 07-04-2016 | 13:20 WIB
diabetes.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM - Dunia menghadapi peningkatan besar-besaran penyakit diabetes yang sekarang diderita satu dari 11 warga dewasa, kata Badan Kesehatan Dunia, WHO.

Lewat sebuah laporan penting, WHO memperingatkan kasus penyakit ini meningkat empat kalinya dari 108 juta di tahun 1980 menjadi 422 juta orang di tahun 2014.

Tingkat gula darah yang tinggi menjadi penyebab utama kematian, terkait dengan 3,7 juta kematian di dunia setiap tahunnya.

Para pejabat mengatakan jumlah ini akan terus meningkat kecuali dilakukan "langkah drastis".

Laporan tersebut menyatukan diabetes tipe 1 dan 2, tetapi peningkatan terutama terjadi pada tipe 2 yang terkait dengan gaya hidup yang tidak baik.

Sementara penduduk dunia bertambah gemuk dengan saat ini proporsinya mencapai satu dari tiga orang kelebihan berat badan dan jumlah penderita diabetes juga meningkat.

Dr Etienne Krug -pejabat yang menangani usaha mengatasi diabetes- mengatakan kepada BBC, :Diabetes adalah penyakit yang tidak tersembunyi, tetapi kita perlu menghentikan lonjakan yang terjadi.

"Kita bisa menghentikannya, kita mengetahui yang perlu dilakukan, tetapi kita tidak membiarkan berkembang seperti saat ini karena pengaruhnya yang besar terhadap kesehatan orang, keluarga dan masyarakat."

Sumber: BBC
Editor: Dodo