Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Warga Kampung Monos Nyaris Tak Tersentuh Pemerintah
Oleh : Nursali
Rabu | 24-02-2016 | 08:50 WIB
20160223_124433.jpg Honda-Batam
Kepala Desa Pangke, Zahir. (Foto: Nursali)

BATAMTODAY.COM, Karimun – Warga Kampung Monos Desa Pangke Kecamatan Tebing Kabupaten Karimun mengaku sejak beberapa tahun terakhir ini nyaris tak mendapat bantuan dari pemerintah setempat baik bantuan beras miskin (Raskin) untuk masyarakat miskin atau pun bantuan renovasi rumah (RTLH).


“Sampai sekarang saya belum pernah dapat bang, RTLH juga,” kata Juju, warga Kampong Monos Desa Pangke, Kecamatan Tebing, kepada BATAMTODAY.COM di kediamannya, Selasa (23/2/2016).

Janda 2 orang anak ini juga mengatakan sejak dirinya menetap di Kabupaten yang digelar dengan sebutan Bumi Berazam ini, dirinya belum pernah merasakan uluran tangan pemerintah dalam bentuk apapun.

“Saya sudah tujuh tahun tinggal di sini. Sama sekali belum pernah dapat bang,” akunya lagi.

Di tempat terpisah, menanggapi hal tersebut, Kepala Desa Pangke, Zahir mengatakan, dirinya telah mengajukan kepada pemerintah setempat untuk penyaluran raskin kepada warganya yang kurang mampu dan bantuan renovasi rumah yang telah diusulkan dalam musyawarah rencana pembangunan tingkat desa beberapa waktu lalu.

“Namun, karena pemerintah daerah kita mengalami devisit, maka untuk bedah rumah mungkin di tahun 2016 ini akan terealisasi sebanyak 10 unit rumah,” pungkasnya.

Editor: Dardani