Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Batal Dibawa ke RSAB Batam

Marleni Akhirnya Hembuskan Nafas Terakhirnya di RSAL Midiyato Tanjungpinang
Oleh : Charles Sitompul
Minggu | 07-02-2016 | 14:08 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Isak tangis suami dan anak Marleni (37) pecah di Rumah Sakit Angkatan Laut Dr Midiyato Suratani Tanjungpinag begitu mengetahui korban tertimpa pohon tumbang itu telah menghembuskan napas terakhirnya sekitar pukul 00.00 Wib, Minggu (7/2/2016) dini hari tadi.


Suami dan anak korban tak dapat menahan kesedihan atas kepergian ibu beranak lima itu meninggalkan mereka untuk selamanya.

Sebelumnya, korban Marleni sudah sempat dibawa menggunakan Ambulans RS TNI-AL Tanjungpinang ke Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang untuk dilarikan ke Rumah Sakit Awal Bros (RSAB) Batam. Namun, setiba di pelabuhan kondisi korban semakin kritis, hingga perawat dan pihak keluarga kembali membawa korban ke RSAL Midiyato Suratani Tanjungpinang. 

"Ketika sampai di pelabuhan, kondisi saat itu hujan lebat, speed yang dicarter juga tidak berani berlayar ke Batam. Sehingga dari pada menunggu lama, akhirnya korban dibawa kembali ke Rumah sakit Angkatan Laut," ijar Raja, salah seorang kerabat korban, kepada BATAMTODAY.COM, Minggu (7/2/2016). 

Perawatan secara intensif kembali dilakukan tim medis RSAL Midiayato  Tanjungpinang. Namun sampai ke pukul 00.00 Wib, kondisi stamina ketahanan korban menurun hingga ke titik nadir. Sampai akhirnya, korban yang merupakan isteri dari Dahri Iskandar, PNS di DPPKAD Kota Tanjungpinang, sebelumnya disebut istri.anggota Marinir,  itu menghembuskan nafas terakhir. 

Dengan duka mendalam, setelah dokter dan perawat memastikan meninggalnya korban. Keluarga dan kerabat pun membawa jazad almarhum ke kediamanya, di Jalan Pantai Impian Tanjungpinang.

Informasi yang diperoleh awak media, jazad almarhumah akan dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Km VII Tanjungpinang pada Minggu (7/2/2016).

Sebelumnya, korban Marleni yang mengendari motor Vario Merah dari Jalan Soekarno Hatta mau pulang ke rumahnya di Jalan Pantai Impian, tertimpa pohon tumbang di Jalan Wiratno sekitar pukul 14.30 Wib, Sabtu (6/2/2016).

Sebuah dahan pohon tepat menimpa tubuh ibu paru baya itu di bagian dada. Selain korban Marlina, seorang ibu bersama anak-nya yang mengendarai Motor Honda Beat hijau BP 3295 BM juga mengalami patah tulang. 

EdiSur: Surya