Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Datacell Protes, Sumbangan Wikileaks Kembali Diblokir
Oleh : Magid
Jum'at | 22-07-2011 | 10:26 WIB
Wikileaks_logo_thumb230.jpg Honda-Batam

Logo Wikileaks

BASEL, batamtoday - Aliran dana dari para donatur ke situs fenomenal, Wikileaks kembali diblokir. Pemblokiran dimulai pekan lalu, sedangkan Datacell yang selama ini mengelola aliran dana Wikileaks mengumumkan nota protes di situs resmi perusahaan yang berbasis di Swiss tersebut.

Dalam pengumuman resminya, datacell mengungkapkan, perusahaan ternama seperti Visa dan MasterCard kembali melakukan blokir terhadap sumbangan yang masuk, terutama dari rekening-rekening donatur di Eropa. Karenanya, dalam waktu dekat pihak Datacell akan mengajukan gugatan pada MasterCard dan Visa.

"Visa dan MasterCard Eurpe Eropa, telah melakukan pelanggaran aturan antitrust Uni Eropa," demikian pernyataan Datacell seperti dikutip batamtoday, Jum'at, 22 Juli 2011.

Pemblokiran yang dilakukan ternyata bukan hanya pada aliran dana yang ditujukan kepada Wikileaks melalui Datacell. Namun juga aliran dana lain yang ditujukan ke Datacell, sehingga perusahaan mengaku mengalami kemunduran pendapatan dari berbagai produk yang ditawarkan.

Seperti diberitakan batamtoday beberapa waktu lalu, sikap yang ditujukan oleh Visa dan MasterCard yang menutup aliran dana ke Wikileaks mendapat balasan dari sejumlah aktivis hacker (Hacktivist). Bahkan perselisihan tersebut sempat melambungkan dua kelompok Hacktivis terkemuka, diantaranya Anonymous Hacker dan Lulz Security.