Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

ATB Cabut Meteran Tanpa Surat Peringatan
Oleh : roni ginting/ sn
Rabu | 20-07-2011 | 13:33 WIB


BATAM, batamtoday - Perusahaan penyuplai air, PT Adhya Tirta Batam (ATB), bertindak arogan, dengan mencabut meteran pelanggan tanpa ada peringatan terlebih dahulu.

Meteran milik Leo, warga Perumahan Permata Asri, Tanjungpiayu, dicabut petugas ATB, pada Rabu, 20 Juli 2011, sekitar pukul 11.00 WIB.

Dijelaskan Leo, siang itu petugas yang mengaku memiliki nomor tugas 050, mendatangi rumahnya. Di rumah Leo, yang tinggal hanya istrinya. Petugas ATB tersebut langsung mengatakan akan mencabut meteran karena telah menunggak dua bulan. Sontak mereka keberatan, karena sebelumnya tidak ada surat peringatan sama sekali.

"Kita bukan tak mau bayar, tapi tidak sempat, namun petugas memaksa mau mencabut meteran. Padahal tidak ada surat peringatan sebelumnya," kata Leo kepada batamtoday.

Ketika ditanya mengapa tidak ada surat peringatan, petugas tersebut mengatakan kalau pihaknya telah melayangkan surat peringatan yang dikirim melalui kantor pos. Padahal, kata Leo, "Sama sekali tidak ada surat peringatan, baik diantar langsung maupun lewat pos."

Setelah itu, dengan buru-buru petugas tersebut mencabut meteran yang berada di depan rumah. Selepas itu langsung pergi dengan tergesa-gesa meninggalkan rumah mereka. "Mereka itu sangat arogan, jangan seperti itulah. Kalau memang mau mencabut sesuai prosedur, jangan sesuka hati saja," ujar Leo.