Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dua Pembobol Minimarket Join Mart Terekam CCTv
Oleh : Gabriel P. Sara
Senin | 10-08-2015 | 14:44 WIB
cctv-join-mart.jpg Honda-Batam
Dua pembobol minimarket Join Mart di SP Plaza terekam aksinya dalam CCTv.

BATAMTODAY.COM, Batam - Aksi pencurian di Join Mart ,kawasan SP Plaza Blok J nomor 1-2 Kecamatan Sagulung sempat terekam CCTv. Berdasakan hasil rekaman CCTv yang diperlihatkan Rudi selaku pengelola Join Mart tersebut, pelaku yang beraksi berjumlah dua orang.

"Memang kedua pelaku ini sempat cabut kabel CCTv-nya. Tapi, tidak semua tercabut. Ada yang sebagian CCTv yang terekam aksi kedua pelaku itu," jelas Rudi, Senin (10/8/2015).


Dalam hasil rekaman CCTv yang diperlihatkan Rudi ke beberapa pewarta lokal, terlihat kedua pelaku melakukan aksinya dengan santai. Salah satu pelaku terlihat mondar-mandir di sekitar kasir dengan tidak memakai baju.

Namun, ia hanya mengenakan celana pendek berwarna coklat, dengan memakai topi jeans serta memakai sarung tangan berwarna putih. Diduga, sepertinya ia bertugas untuk memantau atau melihat situasi di sekitar minimarket tersebut.

Sementara, satu pelaku lainnya, yang juga mengenakan celana pendek berwarna merah, memakai jaket berwarna biru lengkap dengan penutup kepalanya serta memakai sarung tangan berwarna putih terlihat membongkar brankas yang ada di samping kasir minimarket..

Usai membongkar brankas, terlihat pelaku itu langsung membungkus uang hasil curian tersebut dengan menggunakan kantong plazstik berwana hijau dan langsung meninggalkan lokasi melalui pintu belakang.

"Kedua pelaku ini sepertinya sudah tahu situasi di dalam minimarket. Mereka berdua melakukan aksinya lancar-lancar saja. Tapi, kita serahkan saja ke pihak polisi yang mendalami kasus ini. Mudah-mudahan, cepat atau lambat kedua pelaku cepat terungkap," kata Rudi.

Sementara itu, pewarta yang mencoba menanyakan pengamanan di kawasan SP Plaza tersebut, salah satu sekuriti yang tak mau namanya disebut mengatakan, yang betugas malam saat kejadian tersebut ada enam orang. Namun, aksi pembobolan tersebut tidak mereka ketahui. 

"Saya masuk pagi, saya saja baru tahu tadi pagi. Kalau mau konfirmasi, langsung saja sama kepala sekuritinya. Saya tidak punya wewenang," ujarnya.

Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Sagulung Ipda Afrizal mengatakan, saat ini pihaknya masih mendalami hasil rekaman CCTv tersebut untuk mengungkap kasus pencurian ini.

Editor: Dodo