Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dua Penjambret Keok di Tangan Anggota Satpol PP Batam
Oleh : Irwan Hirzal
Jum'at | 24-07-2015 | 13:38 WIB
jambret-ciptapuri.jpg Honda-Batam
Duet ABG penjambret di Tiban yang dibekuk anggota Satpol PP Batam.

BATAMTODAY.COM, Batam - Dua orang pelaku dari empat jambret, dibekuk oleh satu orang anggota Satpol PP Kota Batam, Muhamad Yanis Darmawan. Kedua pelaku yang dibekuk saat beraksi tersebut yaitu Pd dan Am, warga Batuaji pada Jum'at (24/07/2015) pukul 11.00 WIB.

Aksi jembret yang dilakukan empat orang remaja anak sekolah dilakukan seberang pasar Cipta Puri. Korbannya seorang yang keturunan Tionghoa tengah menunggu angkutan umum untuk menuju Batam Center.

"Saya lagi nunggu angkutan umum. Terus ada dua orang memakai satu sepeda motor matik yang mendekati dan langsung menarik tas warna coklat milik saya. Tidak sempat tarik kembali, pelaku langsung kabur begitu saja," kata Youli (50), warga Perumahan Puri Malaka, yang menjadi korban jambret.

Merasa kaget tas miliknya dirampas oleh dua jambret, Youli mengaku langsung teriak . Teriakan itu membuat pengguna jalan, termasuk Yanis yang hendak ke markas Satpol PP di Batam Center ikut mengejar pelaku.

Dua orang dari empat pelaku pun keok ditangan anggota Satpol PP ditangkap tanjakan Tiban Asri. "Saya dengar teriakan copet. Saya langsung lawan arah untuk mengejar pelaku, ditangkap di Perumahan Cipta Puri, yang dua pelaku sebagai eksekutor berhasil kabur," ujar Yanis di Mapolsek Sekupang. 

Kedua pelaku pun digiring ke Mapolsek Sekupang, untuk dilakukan interogasi. Sementara korban masih menjalani pemeriksaan laporan awal. 

Dari aksi tersebut Youli diketahui mengalami kerugian mencapai Rp 10 juta. Barang-barang yang berhasil digondol pelaku yaitu satu unit ponsel, uang rupiah Rp 300 ribu, 400 dolar Singapura, dan 1.000 Ringgit Malaysia.

"Kami masih dalami terhadap dua pelaku yang tertangkap dan mengejar eksekutor aksi penjambretan," kata Kanit Reskrim Mapolsek Sekupang, Iptu Marzuki Zan.

Editor: Dodo