Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Inilah 11 Hatchback yang Bakal Ramaikan Tanah Air di 2015
Oleh : Redaksi
Sabtu | 03-01-2015 | 13:14 WIB
sirion.jpg Honda-Batam
sirion-sport

BATAMTODAY.COM - Hatchback adalah salah satu segmen mobil terbesar di industri otomotif Indonesia. Pada tahun 2015 ini kita akan melihat hatchback-hatchback terbaru dari Fiat, Datsun, Hyundai hingga VW Polo membanjiri negara kita.

Sebelum Anda memutuskan untuk memilih hatchback apa yang akan dipinang pada tahun 2015, tidak ada salahnya menyimak barisan hatchback terkini di dunia dan Indonesia tahun ini.


1. New Daihatsu Sirion

Sirion pertama kali diluncurkan tahun 2007 di Indonesia. Empat tahun kemudian tepatnya tahun 2011, Daihatsu melakukan perubahan sektor eksterior dan interior. Diprediksi, Sirion baru tetap akan mengusung dimensi kompak dengan mengusung mesin layaknya milik Perodua Myvi di Malaysia. Akan masuk Indonesia paling lambat semester kedua.



2. Datsun Redi-GO
Mobil konsep ini bukanlah sebuah crossover, melainkan sebuah hatchback bertampang agresif. Mobil ini memiliki sumbu roda 2.350 mm dan akan menggunakan platform terbaru aliansi Renault dan Nissan bernama CMF-A.

Redi-GO akan memakai mesin 3 silinder 800cc dan akan ditawarkan paling lambat akhir 2015.



3. Fiat 500L
Huruf L dibelakang Fiat 500 yang berarti ‘large’. Meskipun dikatakan besar, namun begitu melihat sosok aslinya di Paris Motorshow beberapa waktu silam, Fiat 500L menurut kami tetaplah masuk ke segmen hatchback ketimbang MPV.

Fiat menyebutnya dengan MPW (multipurpose wagon) yang menandakan 500L identik dengan mobil keluarga yang serbaguna, dengan konfigurasi bangku 5+2. Untuk urusan dapur pacunya, tersedia mesin bensin 1.4 L bertenaga 95 hp dan 0.9 TwinAir Turbo 105 hp.

Tak ketinggalan mesin turbodiesel 1.6 MultiJet II berdaya 105 hp, dan 1.3 MultiJet II 85 hp. Produk ini akan masuk Indonesia paling lambat semester kedua 2015.



4. Hyundai i20
Hyundai i20 terbaru ini menawarkan desain yang bagus dengan kabin terluas di kelasnya. Duduk di atas platform baru membuatnya memanjang 40 mm dan melebar 26 mm dari sebelumnya.

Fiturnya juga lebih canggih dengan adanya kamera mundur dan layar sentuh 7-inci dengan navigasi. Tahun ini, pihak Hyundai Indonesia sedang mempertimbangkan untuk memboyong kembali i20 ke Tanah Air.



5. Kia Rio
Penyegaran sektor desain diberikan kepada Rio dengan eksterior menerapkan grille depan khas Kia, 'tiger-nose'. Selain itu, bagian bumper depan dan belakang juga mendapat revisi, serta desain lampu kabut baru.

Sementara di bagian dalam, konsol tengah didesain ulang dan telah disematkan layar 7 inci sebagai pusat infotainment.  Kemunculan Rio Facelift akan meramaikan pasar hatchback di Indonesia yang kali ini terpicu kembali oleh Honda Jazz dan Mazda 2.



6. Mini JCW
Mini JCW terbaru dibekali dengan mesin paling bertenaga di antara model lainnya, 2.0 L TwinPower Turbo yang menghasilkan tenaga 231 hp/320 Nm, dengan klaim kecepatan puncak mencapai 245 kpj  Selain itu, revisi suspensi, rem, aerodinamika, dan interior juga telah diaplikasikan. Warna baru Rebel Green tersedia eksklusif untuk JCW paling bertenaga ini.



7. Peugeot 308 GT
Inilah varian 308 terkencang sebelum hadirnya varian GTI. Hadir dalam varian hatchback dan juga SW Estate, 308 GT ditenagai oleh mesin bensin 1,6 liter THP twin-scroll turbocharger bertenaga 202 hp/238 Nm, atau mesin diesel 2,0 liter BlueHDI 178hp/398 Nm.

Ketinggian mobil lebih rendah 7mm di bagian depan dan 10mm di belakang, disematkan velg 18-inci, cakram rem berukuran lebih besar, i-Cockpit dengan grafis GT, dan suara knalpot lebih lantang.



8. Renault Hatchback
Renault juga sedang mengerjakan budget hatchback berbasis serupa dengan Datsun Regi-GO. Baby Renault ini memakai platform murah Common Module Family (CMF) bernama CMF-A.

Bentuknya akan sangat menarik serta memakai mesin tiga silinder 800 cc sangat ekonomis. Mobil ini akan tiba semester kedua tahun 2015.



9. Smart ForFour
Smart ForFour berbagi platform yang sama dengan Renault Twingo. Untuk dimensinya, ForFour memiliki lebar dan tinggi yang sama dengan ForTwo, hanya panjangnya saja yang berbeda (3.490 mm) berkat penambahan baris penumpang belakang.

Sektor dapur pacu ForFour generasi kedua ini sama dengan ForTwo, mesin 999 cc 3-silinder dan mesin 898 cc turbocharged, 3-silinder.



10. Tata Bolt
Tata Bolt menggunakan basis platform X1 yang digunakan pada Indica Vista hatchback. Meskipun menggunakan basis yang sama, Bolt memiliki fitur dan filosofi desain baru.

Bolt mengadopsi mesin Revotron 1.2 liter Turbocharged MPFi dengan multi-drive mode. Sistem hiburan menggunakan layar sentuh Harman dengan fitur pengenal suara dan pembaca SMS.

Bolt juga dilengkapi dengan sepasang lampu proyektor dan grille baru. Jika hadir di Indonesia kuartal ketiga nanti, Tata Bolt akan berhadapan dengan mini hatchback seperti Daihatsu Sirion, Nissan March 1.2, dan Mitsubishi Mirage.



11. VW Polo GTI
VW Polo GTI mendapat sentuhan minor eksterior dan interiornya menjadi lebih berkelas. Mengusung mesin 1,8 liter empat silinder dengan transmisi manual 6-percepatan serta transmisi DSG.

Polo GTI ini mampu mengasilkan tenaga 192 hp dan memiliki torsi puncak 320 Nm. Mobil ini mampu berakselerasi dari 0-100 kpj dalam 6,7 detik, dan kecepatan maksimalnya mencapai 236 km/jam. (*)

sumber: autocarindonesia.com