Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Rebut Emas di Proprov Kepri, Atlet Anambas Dijanjikan Bonus Rp1 Juta
Oleh : Nursali
Selasa | 07-10-2014 | 17:16 WIB

BATAMTODAY.COM, Tarempa - Atlet Kabupaten Kepulauan Anambas dijanjikan bonus bagi yang menyabet prestasi di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porpov) Kepulauan Riau (Kepri) III di Karimun. Khusus cabang sepakbola, bonus yang diberikan juga dihitung dari jumlah gol yang disarangkan ke gawang lawan.

"Setiap medali emas yang disumbangkan akan mendapat bonus sebesar Rp1 Juta, sementara medali perak Rp500 ribu dan medali perunggu Rp300 ribu. Khusus untuk pesepakbola atau tim PSSI Anambas, jika berhasil mencetak gol akan diberika Rp500 ribu setiap golnya," kata Herry Fakhrizal, Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Kepulauan Anambas, kepada wartawan, Selasa (7/10/2014).

Herry menambahkan, hadiah tersebut akan diberikan kepada masing-masing cabang olahraga(cabor) sebagai bentuk dana pembinaan yang disumbangkannya secara pribadi. Dia juga menyebutkan hal itu dilakukannya untuk memotivasi para atlet yang berlaga di Porprov Kepri.

"Saya hanya memberikan motivasi kepada para atlet kita. Jadi bagi mereka yang berprestasi saya pribadi akan memberikan bonus. Bonus itu bisa digunakan untuk membina mereka agar lebih berprestasi lagi kedepan dan tentunya mengharumkan nama Anambas," ujarnya.

Sementara Ketua KONI Anambas, Wahyudi, mengatakan, pihaknya berharap pada laga tingkat provinsi ini atlet Anambas bisa menorehkan prestasi. Dirinya juga optimis jika cabor panjat tebing bisa jadi andalan karena pada Sumatera Open yang digelar di Karimun beberapa waktu lalu mampu meraih tiga medali yang menjadikan Anambas peringkat ketiga se-Sumatera. (*)

Editor: Roelan