Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Gelper Tidak Ada yang Buka Hingga Ada Keputusan dari Pemko Batam
Oleh : Romi Chandra
Senin | 22-09-2014 | 13:31 WIB
gelper.jpg Honda-Batam
Ilustrasi gelper.

BATAMTODAY.COM, Batam - Pelaksana Harian (Plh) Kapolresta Barelang, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus memastikan tidak ada lagi gelanggang permainan elektronik (Gelper) yang berbau judi buka hingga ada hasil dari pembahasan antara Muspida dengan Pemerintah Kota Batam.

"Sekarang tidak ada yang buka lagi. Kalau ada, tolong diinformasikan," tegas Yusri, Senin (22/9/2014) siang.

Selain itu, pembahasan antara muspida dengan pemerimtah kota rencananya akan dilakukan besok, Selasa (23/9/2014). Pembahasan tersebut untuk menentukan kepastian gelper boleh buka atau tidak.

"Besok rapatnya. Kita akan menunggu kebijakan dari pemerintah kota terkait gelper ini, boleh buka atau tidak," pungkas Yusri.

Sebelumnya, jajaran kepolisian juga gencar melakukan razia perjudian di lokasi gelper yang ada di Batam. Dari razia tersebut, pihak kepolisian berhasil mengamankan beberapa orang dan menetapkan menjadi tersangka serta menyita mesin permainan tersebut.

Beberapa orang yang diamankan berikut dengan barang bukti berupa uang dan mesin yang ikut dibawa, disita setelah ditemukan tertangkap tangan adanya unsur judi di lokasi tersebut.

Editor: Dodo