Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Aroma Jengkol Penuhi Atmosphere Pasar Tradisional

Harga Gula Pasir Lokal Stabil di Batam
Oleh : sumantri
Selasa | 07-06-2011 | 17:16 WIB
gula_pasir.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Seorang Penjual Gula pasir di Pasar Tos 3000 jodoh

Batam, batamtoday - Pergerakkan harga salah satu elemen sembako, yaitu gula pasir masih cukup stabil di pasar tradisional Batam, Tos 3000 Jodoh. Si 'Manis' ini dijual dengan selisih hingga Rp500 antara Rp9.000 - Rp9.500 per kilogram, untuk harga pasar tradisional. Namun demikian harga ini menurut Santi, salah seorang agen gula pasir di lapak sembako pasar Tos 3000, harga ini terbilang stabil, dibandingkan dengan sebulan lalu.

"Stabil, paling-paling kenaikannya tidak lebih dari Rp500, pernah turun jadi Rp8.000 per kg, tapi cuma tiga hari-an setelah itu kembali di harga Rp9.000," ungkap Santi, kepada batamtoday, Selasa, 7 Juni 2011. Sementara itu harga gula dipasar modern semisal Ramayana Jodoh, berada di harga Rp10.250 per kilogram.

Ketika disinggung mengenai kualitas gula pasir yang dijual selama ini, Santi mengaku sejauh ini tak ada masyarakat atau pelanggannya yang komplain dengan rasa, bentuk dan aroma atau bau gula pasir itu sendiri. 

"Yang mereka keluhkan rata-rata adalah harga yang selalu berubah tanpa ada pemberitahuan sebelumnya, bukan rasa, aroma atau tampilan gula itu sendiri, ya memang seperti inilah, mekanisme pasar tradisional, kenaikkan dan penurunan harga tak bisa dikabarkan sebelumnya ke konsumen," tutur Santi.

Di lain piahk, suasana pasar tradisional sejak 2 minggu ini dipenuhi 'aroma' jengkol (Pithecollobium Jiringa). Buah dengan bau ajaib dan kaya akan asam amino yang mengandung unsur Sulfur ini menebarkan pemandangan yang serba coklat tua keungu-unguan.

"Lagi musin mas, 10 biji Rp2.000, dalam sehari jengkol bisa terjual hingga 2.000 butir, kalau lagi ramai, bahkan lebih dari itu," imbuh Indra, pedagang sayur di pasar tradisional Tos 3000 Jodoh.

Sementara itu, harga cabai, baik cabai merah, rawit maupun cabai hijau, berada pada harga Rp14.000 per kilogram. Harga sayur seperti tomat, bawang merah masing-masing Rp12.000 dan Rp11.000 per kilogram.