Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kerugian Ditaksir Ratusan Juta

Libur Akhir Tahun, Dua Rumah Mewah di Batam Kota Dibobol Maling
Oleh : Hendra Zaimi
Sabtu | 04-01-2014 | 13:16 WIB
Maling.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Batam - Perayaan tahun baru yang digunakan sebagian warga Batam untuk mengisi liburan, dimanfaatkan pelaku kejahatan dalam menjalankan aksi mereka. Kali ini, komplotan spesialis pembobol rumah kosong yang beraksi.


Kasus pencurian rumah kosong ini terjadi di dua TKP di wilayah Batam Kota, tak hanya merusak rumah, pelaku juga berhasil membawa kabur uang tunai, perhiasan emas, perangkat elektronik serta handphone yang ditaksir sekitar ratusan juta rupiah.

Aksi pembobolan rumah kosong yang pertama terjadi di Blok C nomor 3A Perumahan Centre Point, Batam Centre. Pelaku pencurian masuk melalui jendela dapur bagian belakang rumah, seisi kamar baik di lantai satu dan dua diacak-acak pelaku, di tempat ini kerugian mencapai Rp40 juta.

"Pelaku masuk dengan mencongkel jendela dan merusak teralis, usai beraksi mereka keluar dari tempat yang sama. Aksi pencurian baru diketahui pemilik rumah yang pulang pada hari Rabu kemarin," kata salah satu polisi di Satreskrim Polresta Barelang, Sabtu (4/1/2013).

Sedangkan TKP kedua, terjadi di Perumahan Orchid Park blok D nomor 1, pada Rabu (1/1/2013) lalu, pelaku masuk dengan cara mencongkel jendela di lantai dua. Mereka masuk melalui rumah kosong yang berada di belakang rumah korban dengan berpura-pura merenovasi rumah.

"Seluruh isi kamar diacak-acak pelaku, mereka mengambil uang tunai, perhiasan emas, handphone dan TV LCD," jelasnya.

Sementara itu, Kapolsek Batam Kota Kompol Suherman Zein ketika dikonfirmasi terkait kasus pencurian rumah kosong ini tak kunjung memberikan jawaban, baik melalui sambungan telepon maupun pesan SMS.

Editor: Dodo