Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Seluruh Kelurahan di Tanjungpinang Rawan Kasus DBD
Oleh : Agus Hariyanto
Selasa | 17-12-2013 | 17:19 WIB

BATAMTODAY.CPM, Tanjungpinang - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tanjungpinang, Rustam, membenarkan jika seluruh kelurahan di Kota Tanjungpinang rawan penyebaran penyakit demam berdarah dengue (DBD).

"Semua kelurahan di wilayah Kota Tanjungpinang berpotensi terjadinya kasus DBD," kata Kepala Dinas Rustam kepada BATAMTODAY.COM, Selasa (17/12/2013).

Dia memaparkan, dari data yang dimiliki Dinkes Tanjungpinang, tercatat selama 2013 ada 19 kasus DBD di Kelurahaan Pinang Kencana, 18 kasus di Kelurahaan Batu Sembilan, 17 kasus di Kelurahaan Tanjungpinang Barat, dan 16 kasus di Kelurahaan Kampung Baru.

"Kelurahaan Pinang Kencana terdapat 19 kasus warganya menderita DBD selama 2013. Ini jumlah tertinggi dibandingkan kelurahaan lain di Tanjungpinang," terangnya.

"Ada satu orang warga yang meninggal di tahun 2013 ini," imbuhnya.

Untuk mengantisipasi terjadinya penyebaran DBD, Rustam menghimbau agar warga selalu menjaga kebersihan dan membersihkan lingkungan yang terdapat sarang nyamuk, baik lingkungan rumah, sekolah, kantor, tempat kerja, masing-masing sekurang-kurangnya semingu sekali menguras bak mandi, WC, menutup penampungan air, menimbun genangan air, dan mengubur kaleng-kaleng bekas yang tidak terpakai.

"Jika sakit demam, panas, segera periksakan diri ke rumah sakit, klinik pengobatan, puskesmas, pustu, dan dokter praktik lainya agar sedini mungkin penderita penyakit DBD dapat ditangani dengan sebaik mungkin," pesan Rustam. (*)

Editor: Dodo