Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Mogok di Tengah Jalan, Truk Gandeng Macetkan Lalu Lintas Depan Polresta
Oleh : Hendra Zaimi
Selasa | 03-05-2011 | 17:20 WIB
macet.JPG Honda-Batam

Melintang - Petugas Satlantas sedang menunggu kedatangan alat berat untuk menarik truk gandeng yang mogok di jalan raya depan Polresta Barelang, Selasa, 3 Mei 2011 (Foto: Hendra zaimi)

Batam, batamtoday - Sebuah truk gandeng warna kuning milik PT Tata Murdaya Bersama (TMB) dengan nopol BP 9943 DX dengan muatan plate besi mogok dan bagian ekornya melintang di jalan raya depan Polresta Barelang dari arah Simpang Jam, Selasa, 3 Mei 2011 sekitar pukul 15.00 WIB.

Akibat mogoknya truk gandeng tersebut, arus lalu lintas di depan Polresta Barelang dari arah Simpang Jam Baloi menuju Simpang Kabil menjadi macet lebih kurang satu kilometer, sehingga petugas Satlantas harus memaksa pengendara memutar balik arah kembali.

Menurut keterangan sopir truk, Bustami (29) kendaraan yang dikendaraainya itu mogok karena gas rem blong dan sehingga bagian ekor kendaraan itu melintang di jalan dan mesin kendaraan langsung dimatikan.

"Tiba-tiba remnya blong karena gas habis," kata Hamdani.

Petugas Satlantas Polresta Barelang yang dipimpin langsung oleh Kasat Lantas AKP Melda Yani langsung mendatangkan truk gandeng lain untuk mengevakusi kendaraan tersebut.

Setelah setengah jam kendaraan berhasil ditarik dan langsung diamankan di Polresta Barelang dan arus lalu lintas di depan Polresta Barelang menjadi normal kembali.

"Sopir dan pemilik kendaraan kita amankan untuk dimintai keterangan," ujar Melda.

Melda juga menghimbau kepada sopir dan perusahaan pemilik kendaraan besar untuk lebih memerhatikan kelengkapan kendaraan seperti kondisi rem dan bagian lainnya, agar kejadian serupa tidak terulang lagi.