Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Salam Perpisahan dari F1 Untuk Istanbul
Oleh : Redaksi/Andri
Sabtu | 23-04-2011 | 16:27 WIB

Istanbul, batamtoday - Mulai musim 2012 mendatang balapan mobil F1 mungkin tidak akan menggelar balapannya di Istanbul Park, Turki, dikarenakan tidak tercapainya kesepakatan negosiasi.

GP Turki yang digelar 8 Mei mendatang bisa saja menjadi pertunjukkan balapan F1 terakhir di sirkuit yang menganut paham anticlock wise.

"F1 telah mengucapkan selamat tinggal kepada Istanbul," seperti yang dilansir Reuters, Sabtu 23 April 2011.

Harian Hurriyet, melaporkan rincian dengan mengutip Murat Yalcintas selaku pimpinan Kamar Dagang dan Industri Turki salah satu pihak yang menyokong balapan di Turki. Disebutkan, pemerintah negara itu sudah menolak permintaan dari bos F1 Bernie Ecclestone mengenai kenaikan pembayaran untuk izin balapan, dari 13 juta dolar AS, menjadi 26 juta dolar AS.

Hal ini juga didukung oleh Yalcintas sendiri lewat akun Twitternya, "Sepertinya balapan F1 tidak akan digelar di Istanbul tahun depan."

"Karena angkat untuk itu sangat tinggi sehingga sepertinya kementerian keuangan tidak akan bersedia membayar. Ini adalah alasan kenapa balapan tidak akan terlaksana," tulisnya.

Sebelumnya Bernie sempat mengemukakan asanya agar Turki tetap bisa menggelar balapan F1 dalam jangka waktu panjang, terlepas dari minimnya penonton disana yang dapat menampung 155 ribu jumlah penonton.