Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tips Mengolah Makanan Berbahan Baku Cumi-cumi
Oleh : Dodo
Sabtu | 08-06-2013 | 14:35 WIB
cumi-asam-manis.JPG Honda-Batam
Salah satu hasil olahan, cumi asam manis.

BATAM - Salah satu makanan laut yang paling banyak digemari adalah cumi-cumi. Hanya saja sebagian orang merasa kesulitan mengolah cumi menjadi makanan yang lezat. Nah, berikut ini tip seputar cumi yang bisa memudahkan Anda memasaknya.

Pertama adalah memilih cumi. Ketika membeli cumi, pastikan cumi yang Anda pilih masih bermata jernih. Untuk cumi-cumi utuh, perhatikan kulit arinya yang bewarna kemerahan belum rusak.

Pilih cumi dengan daging yang masih padat dan kenyal. Cumi yang bagus juga memiliki bau khas ikan segar bukan berbau busuk.

Setelah memilih cumi yang tepat, langkah selanjutnya adalah membersihkannya. Dalam membersihkan cumi juga ada cara-cara yang harus dilakukan. Pertama pisahkan cumi dari badan dan kepalanya dengan menariknya perlahan.

Bersihkan perut cumi dengan memasukkan jari telunjuk ke dalamnya. Kemudian keluarkan tulang dan kotoran didalamnya. Jika Anda menginginkan cumi berwarna putih, kupas kulit ari cumi dari badannya. Buang kantong tinta yang berwarna perak yang berada di dalam kepala.

Bersihkan juga  tinta yang ada dibalik kepolak mata dengan menusuknya dengan tusik sate. Tapi bila Anda ingin memasak cumi hitam jangan buang kantong tintanya. Kemudian bilas hingga bersih.

Ketika Anda memasak cumi, jangan memasaknya lebih dari dua menit. Proses masak yang lebih dari dua menit dan kurang dari 30 menit akan membuat daging menjadi liat. Jika Anda ingin cumi yang sedikit lunak, rendam cumi dengan susu yang dicampur sedikit baking powder.

Selamat mengolah cumi menjadi santapan favorit

Sumber: Republika