Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dahlan Resmikan 11 Pembangunan Fisik Hinterland

Butuh Lima Periode untuk Kembangkan Hinterland
Oleh : Ali
Senin | 18-03-2013 | 19:46 WIB
dahlan-pulau-putri.jpg Honda-Batam
Dahlan menandatangani prasasti sebagai tanda peresmian proyek di kawasan hinterland. (Foto: Ali/batamtoday)

BATAM, batamtoday - Wali Kota Batam Ahmad Dahlan secara simbolis meresmikan 11 proyek fisik Hinterland tahun 2012 di Pulau Putri, yang merupakan pulau salah satu pulau terluar di Batam.

"Data yang saya terima dari dinas PU, sudah 50 persen masksimum sarana fisik di hinterland telah dibangun," ujarnya di depan SKPD Pemko Batam dan Kejaksaan, TNI dan perwakilan Polri, Senin (18/3/2013).

Menurut Dahlan masih banyak sarana fisik di hinterland yang harus dibangun. Untuk mencapai puncak pada pembangunan fisik di hinterland, membutuhkan 5 periode lagi untuk mengembangkan pulau-pulau di sekitar di Batam.

"Jadi, kalau satu periode 10 pesen pembangunan yang dapat dibangun, membutuhkan 5 periode lagi untuk membangun," katanya.

Adapun ke-11 proyek fisik pembangunan tersebut diantaranya,  peningkatan Jalan Tanjung Banun Kelurahan Sembulang Kecamatan Galang, Pembangunan UPTD Kecamatan Belakang Padang, Pembangunan Pustu Pulau Lengkang Kecamatan Belakang Padang.

Pembangunan Poskedes Blongkeng Kecamatan Galang, Rehabilitasi ruang kelas SMPN 8 Batam Kecamatan Nongsa, Pembangunan Poskedes Kampung Baru Kecamatan Galang, Pembangunan Rambu Navigasi Pelayaran (SBNP), Destinasi Wisata Mega Struktur Pantai Dendang Melayu Jembatan I Barelang Kecamatan Galang.

Reklamasi Pulau Berhanti dan pulau satu pulau terluar yang ada di Batam di Kecamatan Belakang Padang serta merupakan proyek dari Kementerian PU dan reklamasi Pulau Putri di kecamatan Nongsa yang juga merupakan proyek dari Kementerian PU.

Editor: Dodo