Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Libur Nyepi, Tempat Rekreasi Dipadati Pengunjung
Oleh : Tim Redaksi
Selasa | 12-03-2013 | 16:53 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Bertepatan dengan libur Hari Raya Nyepi, sejumlah tempat rekreasi di Kepulauan Riau dipadati warga yang mengisi waktunya berwisata dengan keluarga, Selasa (12/3/2013).

Di Pantai Trikora, Bintan terpantau ratusan orang memanfaatkan waktu liburan di pantai tersebut. Warga menggelar tikar maupun menyewa hotel di sepanjang pantai itu.

"Mumpung libur, mas," kata Jacky, mahasiswa Tanjungpinang.

Dari pantauan masih ada pengunjung Pantai Trikora yang masih membandel dengan berenang di pantai tersebut, meski beberapa waktu sempat sejumlah mahasiswa ada yang tergulung ombak.

Sementara di Tanjungpinang, sejumlah obyek wisata juga dipadati pengunjung, seperti Pulau Penyengat, Senggarang dan Waterboom Tanjungpinang.

Obyek Wisata di Batam Juga Padat Pengunjung

Hal yang sama juga tampak di Batam di mana sejumlah lokasi wisatanya dipadati pengunjung. Seperti Jembatan I Barelang, yang juga tampak dipenuhi para pelancong.

Ratusan pengunjung juga memadati Pantai Tanjungpinggir sekedar melepaskan penat di kala libur di pantai yang memiliki view langsung ke Singapura tersebut.

Editor: Dodo