Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

PAC Pemuda Pancasila Binut Kembali Dibekukan
Oleh : Arjo
Selasa | 12-03-2013 | 14:32 WIB

TANJUNGUBAN, batamtoday -  Melalui Musywarah Anak Cabang (Musrancab) yang dilaksanakan serentak untuk tiga kecamatan, Serikuala Lobam, Teluk Sebong dan Bintan Utara,di Pujasera Melayu berdendang Bintan Utara, Minggu (10/3/2013).

Dua PAC berhasil memilih pengurus baru, namun untuk PAC PP Bintan utara secara resmi dibekukan oleh MPC Bintan.

Demikian disampaikan oleh Budi Wantoro, ketua panitia pelaksana Musrancab kepada kepada batamtoday di Tanjunguban, Senin (11/3/2013).

Dijelaskan, dalam Musrancab PAC PP Teluk Sebong terpilih Jamal sebagai ketua dan Pollifus terpilih jadi ketua PAC PP Serikuala Lobam.

Sebaliknya kata Budi, untuk PAC PP Bintan Utara yang sebelumnya sudah dibekukan pasca sebagian pengurusnya mengundurkan diri, akibat tidak ada tidak ada titik temu antara kedua belah kubu. maka MPC PP Bintan, kembali membekukan PAC Binut hingga batas waktu yang tidak ditentukan.

"Kedua belah pihak tidak bisa mengatsnamakan PAC PP Binut, sebelum ada keputusan dari MPC," imbuhnya.

Sebelumnya, Khaidar selaku pengurus MPC PP Bintan, mengatakan organisasi Pemuda Pancasila (PP) dalam perjalannya  terseok-seok bagaikan hidup segan mati tak mau. Apalagi di zaman  transaksional sekarang ini, orang tak begitu peduli akan keberadaan organisasi ini.

Menurutnya organisasi ini dibutuhkan masyarakat ketika menjelang Pemilu dijadikan alat pendukung pemenangkan salah satu calon anggota dewan maupun pemenangan Pemilu oleh salah satu partai.

"Pada jaman sekarang ini orang selalu bertanya buat apa masuk PP dan dapat apa. Saat ini orang mengukur keuntungan dari organisasi. Namun saya kagum dengan PP di Tanjunguban ini, masih solid dan berani menggelar Musrancab sesuai AD/ART. Marilah tetap kita jaga soliditas dan kekompakan," ujar Khaidar.

Di hadapan 80 kader PP, ia berpesan agar kader PP menghargai tradisi seperti pengadaan bendera merah putih dan bendera PP di tempat acara PP. Serta menyanyikan mars PP, maupun tata urutan acara pada Musrancab. Musrancab ini untuk memilih pengurus PAC PP Telukseong dan Serikuala Lobam, karena selama ini, dinilai kepengurusannya tidak jalan. Sehingga roda organisasi tidak berfungsi.

Sementara untuk Musrancab PAC Bintan Utara digelar terkait dibekukannya kepengurusannya sejak (4/3) lalu, pasca 20 orang pengurusnya mengundurkan diri, termasuk mosi tak percaya dari pengurus Ranting PP di kecamatan tersebut.

Editor: Dodo