Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Berangkat Kuliah, Mahasiswi Dijambret di Tembesi
Oleh : kli/dd
Senin | 22-10-2012 | 12:21 WIB
mapolsek-sagulung.gif Honda-Batam
Mapolsek Sagulung.

BATAM, batamtoday - Seorang mahasiswi, Parmita (20) dijambret seorang pria pengendara sepeda motor mio di depan Mal Top100, Tembesi Sagulung. Akibatnya, satu buah tas berisikan dompet, handphone dan laporan praktek hilang dibawa kabur pelaku, Senin (22/10/2012) sekitar pukul 09.00 WIB.


Parmita kepada Polisi saat membuat laporan di Polsek Sagulung menuturkan kejadian itu berawal saat dia baru saja pulang dari daerah Batam Center. Tepat di depan Mall Top100, Tembesi dia dipepet seorang pria pengendara mio. Tas yang dia letakkan di bagian tegah sepeda motornya langsung diambil pelaku dan dibawa kabur ke daerah Barelang.

"Saya sempat kejar pelaku sampai ke simpang Barelang, tapi karena lajunya kencang wajah pelaku tak sempat saya lihat," katanya.

Menurutnya, dompet berisikan uang tunai dan handphone di dalam tas, tidak begitu dia permasalahkan. Namun, hasil laporan praktek dari salah satu rumah sakit yang sudah selesai dikerjakannya berharap bisa dipulangkan pelaku.

"Kalau uang dan hanphone itu tak jadi masalah. Yang buat saya pusing laporan praktek itu, soalnya hari ini akan dikumpul," kesalnya.

Wanita berjilbab itu menambahkan, saat kejadian dia berteriak jambret. Namun, puluhan warga yang berada di lokasi tak ada yang mau membantu. Sehingga, pelaku dengan mudahnya untuk kabur menuju arah Barelang.

"Di lokasi banyak warga dan pengendara lain, tapi tak ada yang mau nolong. Saya tak mampu mengejar pelaku yang lajunya sangat kencang," sebutnya.

Dengan adanya kejadian ini, bagi warga lain diharapkan supaya lebih berhati-hati saat melintas di jalan raya. Pasalnya, pelaku jambret masih banyak yang berkeliaran.