Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Piala AFF U-19 Resmi Digelar di Surabaya, AFF U-16 di Solo
Oleh : Redaksi
Jumat | 10-05-2024 | 17:40 WIB
Piala-AFF1.jpg Honda-Batam
Tropi Piala AFF. (Dok AFF Suzuki Cup)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Piala AFF U-19 2024 resmi digelar di Surabaya sedangkan Piala AFF U-16 2024 resmi digelar di Solo.

Kepastian itu disampaikan Anggota Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga. Ia membenarkan dua kota besar itu menggelar turnamen junior level Asia Tenggara tersebut.

"Benar [Piala AFF U-19 di Surabaya dan AFF U-16 di Solo]," kata Arya kepada CNNIndonesia.com, Jumat (10/5/2024).

Jadwal Piala AFF U-16 2024 berlangsung pada 21 Juni hingga 4 Juli 2024. Ada dua arena yang akan dipakai di Solo yakni Stadion Manahan dan Lapangan Sriwedari.

Sedangkan jadwal Piala AFF U-19 2024 bergulir pada 17 Juli hingga 29 Juli 2024. Terdapat dua stadion yang jadi arena penyelenggaraan yakni Gelora Bung Tomo dan Gelora 10 November.

Piala AFF U-16 2024 dapat jadi rangkaian persiapan menuju Piala Asia U-17 2025. Pada edisi terakhir, 2023 lalu, Indonesia gagal lolos dari babak kualifikasi.

Begitu juga dengan Piala AFF U-19 2024 dapat jadi batu pijakan menatap Piala Asia U-20 2025. Dalam edisi terakhir di Piala Asia U-20 2023, Indonesia hanya bisa bertahan di babak penyisihan.

Kedua turnamen junior level Asia Tenggara merupakan tahapan anak tangga dari persiapan turnamen tingkat Asia bahkan dunia. Sebab masih ada Piala Dunia U-17 2025 dan Piala Dunia U-20 2025.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha