Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Usai Bertemu Surya Paloh, Amsakar Achmad Kian Mantap Maju Jadi Calon Wali Kota Batam
Oleh : Aldy
Kamis | 03-08-2023 | 12:24 WIB
Amsakar-Ultah.jpg Honda-Batam
Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad saat merayakan Ultah bersama sejumlah awak media di Kawasan Batam Center, Selasa (1/8/2023). (Foto: Aldy)

BATAMTODAY.COM, Batam - Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad menegaskan tetap konsisten maju menjadi calon Wali Kota Batam pada Pilkada 2024 mendatang.

Hal ini disampaikan Amsakar, usai bertemu langsung dengan Ketum Partai NasDem Surya Paloh, yang hadir menyapa kader partai beberapa waktu lalu di Kota Batam.

Saat itu, Surya Paloh berpesan kepada seluruh kader partai, agar selalu menjaga kekompakan di Batam dan Kepri secara umum. Di mana, hal ini bagi Amsakar merupakan sebuah dorongan dan penyemangat bagi semua kader dan simpatisan yang ada di Batam.

Sesuai arahan Ketum, kata Amsakar, Partai NasDem tetap diminta solid dari pucuk pimpinan hingga ke akar rumput. "Secara keseluruhan itu lah intinya. Kami di daerah akan coba mewujudkan pengarahan dari Ketum Surya Paloh ini," ujar Amsakar Achmad, saat diberikan kejutan ulang tahun ke-55 oleh beberapa awak media di salah satu cafe di Batam Center, Selasa (1/8/2023).

Di hari yang spesial itu, Amsakar yang juga Ketua DPD Partai NasDem Batam, menjelaskan mengenai perjalanan karir politiknya. Baginya, saat ini tetap pada pilihannya untuk maju sebagai calon Wali Kota Batam pada Pilkada 2024 mendatang.

Hingga kini harapan dan doa terus mengalir dari relawan untuk mendukung langkah politiknya. Bahkan signal dukungan terus dirasakannya, baik dari Ketua Umum Surya Paloh maupun semua simpatisan dan lapisan masyarakat.

"Komitmen saya masih sama. Hanya saja untuk saat ini saya ingin membantu Partai NasDem meraih hasil terbaik. Kalau sekarang ada 7 kursi, ke depan kami akan berupaya lebih maksimal dan melebih capaian di Pemilu sebelumnya," bebernya.

Amsakar mengungkapkan, belum sampai pada pembahasan Pilkada, meski secara hangat bahasan Pilkada tidak bisa dihandari pada tahun-tahun politik.

Dalam temu kader, Ketum Partai NasDem menekankan untuk bersiap menyukseskan tahap Pilpres dan Pileg 2024. "Untuk Pilkada, belum ada omongan. Pak Surya sampaikan untuk fokus di tahap Pilpres dan Pileg dulu. Kalau untuk Pilkada nanti lah," sebutnya.

Dikatakannya, persiapan menyukseskan kemenangan NasDem akan segera dimulai. Pihaknya mulai menyusun strategi untuk pemenangan khususnya untuk DPD Partai NasDem di Batam. "Kalau strategi sudah pasti tidak dibagikan. Karena itu kan jurus kami dalam pemenangan di Pilpres, Pileg, dan Pilkada mendatang," ujarnya.

Pembentukan kekuatan dalam menyambut Pemilu 2024 adalah mulai menyiapkan saksi yang akan ditugaskan dalam mengawasi hasil pemilihan mendatang. Satu TPS diminta untuk menyiapkan dua saksi. "Semua perlu dipetakan. Sehingga kami bisa mengevaluasi dan melihat potensi kemenangan NasDem khususnya di Batam ini," ungkapnya.

Pihaknya akan memberikan pembekalan kepada saksi ini, karena menyangkut suara partai nantinya. Saksi harus paham akan tugas mereka di lapangan. Agar suara partai bisa terjaga.

"Pembekalan, edukasi ini penting. Sebab jumlah TPS di Batam ini cukup banyak. Jadi sebagai ketua DPD, saya akan fokus mulai dari tahap ini. Nanti menyusul juga strategi pemenangan partai," pungkasnya.

Editor: Gokli