Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Warga Tanjunguban Timur Resah dengan Lalu-lalang Kendaraan Berat Pengangkut Tanah Timbunan
Oleh : Harjo
Rabu | 05-07-2023 | 18:12 WIB
truk-tanah11.jpg Honda-Batam
Lalu lalang truk pengangkut tanah di Tanjunguban Timur. (Harjo/BTD)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Warga Kelurahan Tanjunguban Timur, berharap agar sopir truk pengangkut tanah timbunan yang melintasi jalan semenisasi memperhatikan keselamatan serta kenyamanan pengguna jalan.

"Kita berharap agar supir dan pimpinan perusahaan yang melakukan penimbunan agar memperhatikan keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan," harap Dedi, salah seorang warga Tanjunguban Timur kepada BATAMTODAY.COM, Senin (5/7/2023).

Hal itu, mengingat kondisi jalan semenisasi dan terbilang sempit, sementara mobil lori yang melintas truk besar, serta membawa muatan tanah timbunan.

"Sudah seharusnya, pihak pemilik lahan yang melakukan penimbunan, mempertimbangkan, terutama dari sisi keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan. Terlepas masalah restribusi atau perizinan lainnya, apakah sudah lengakap," harapnya.

Ia berharap instansi terkait dan aparat penegak hukum agar turun ke lapangan untuk memastikan apakah jalan tersebut layak untuk dilintasi kendaraan berat. Karena dampaknya membuat jalan rusak serta menganggu kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan.

"Jangan sampai, sudah memakan korban dan terjadi kerusakan jalan, baru semua saling menyalahkan," tambahnya.

Editor: Yudha