Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Parkir Sembarangan di Bandara Hang Nadim

Kendaraan Anggota Polair Polda Kepri Digemboskan Personil TNI AU
Oleh : Ali/Dodo
Kamis | 09-08-2012 | 13:49 WIB

BATAM, batamtoday - Sebuah mobil Toyota Avanza warna hitam bernomor polisi BP 1688 FF milik anggota Direktorat Polair Polda Kepri digemboskan bannya oleh personil TNI Angkatan Udara karena parkir sembarangan di Bandara Hang Nadim, Batam pada Kamis (9/8/2012) sekitar pukul 12.30 WIB.


Langkah penggembosan ban itu dilakukan lantaran mobil tersebut ditinggalkan oleh pemiliknya di jalan utama bandara sekitar 30 menit lamanya. 

Awalnya petugas bandara telah memperingatkan anggota Polair Polda Kepri agar memarkirkan kendaraannya di tempat yang disediakan namun tak digubrisnya.

Saat kembali, anggota Polair tersebut kaget mendapati ban mobilnya telah kempes dan meminta bantuan pengemudi taksi bandara untuk mengganti ban mobilnya.

"Untuk apa itu, tak perlu lah," kata polisi itu sambil memalingkan muka saat diambil gambarnya ketika proses penggantian ban berlangsung.

Anggota polisi itu juga menolak memberikan keterangan apa yang menjadi penyebab dirinya meninggalkan kendaraan di tempat yang bukan semestinya.

Sejurus kemudian, usai mengganti ban, polisi itu lantas meninggalkan Bandara Hang Nadim.