Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Safari Ramadhan ke Telaga Besar dan Telaga Kecil

Wakil Bupati Anambas Berikan Bantuan Dinamo dan Bibit Sayur
Oleh : emmi/dodo
Senin | 30-07-2012 | 16:35 WIB

ANAMBAS, batamtoday - Dalam rangkaian acara Safari ramadhan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas ke Telaga Besar dan Telaga Kecil, Wakil Bupati berikan bantuan Dinamo dan bibit sayur kepada masyarakat, Minggu (29/7/2012).


"Safari ramadhan kita kepulau Telaga Besar dan Telaga Kecil, kita berikan bantuan bibit sayuran seperti, bibit bayam, timun dan kacang kepada kelompok tani di Telaga kecil dan Telaga Besar," kata Wakil Bupati Kepulauan Anambas Abdul Haris, Senin(30/7/2012) dikantor Bupati, Tarempa.

Abdul Haris juga mengatakan, dengan pemberian bantuan bibit sayuran tersebut diharapkan dapat membantu meningkatkan ekonomi masyarakat. Selain itu jika hasil panen masyarakat besar kemungkinan besar dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Anambas dan tidak tergantung lagi kepada sayuran dari luar Anambas.

"Umumnya penduduk kita kan nelayan dan kebetulan didua pulau tersebut ada kelompok tani dan kita berharap dengan adanya pemberian bibit sayuran dapat meningkatkan ekonomi rakyat dan membantu masyarakat Anambas akan kebutuhan sayuran jadi kalau mereka berhasil kita tidak mengharapkan sayuran dari luar lagi, mudah-mudahan kelompok tani tersebut bisa meningkatkan atau mengembangkan lebih besar lagi," katanya.

Selain bibit sayuran, kata Abdul Haris masyarakat juga diberikan bantuan dinamo sebesar 20 KVA. Hal ini sesuai dengan janji Wakil Bupati akan memberikan bantuan dinamo karena saat itu masyarakat mengeluhkan dinamo yang ada sudah tidak bisa terpakai lagi karena sudah termakan usia.

"Memang pernah ada keluhan masyarakat di Telaga Besar, mereka sangat membutuhkan dinamo dan saat itu memang saya sampaikan akan membantu pengadaan tersebut dan mungkin saat inilah waktu yang tepat," kata Abdul Haris.

Penyerahan bantuan Dinamo secara simbolis tersebut dilakukan di mesjid at-Taqwa Telaga besar. Wakil Bupati berpesan agar pemakaian Dinamo tersebut bisa dirawat agar tidak cepat rusak.

"Saya berpesan kepada masyarakat agar Dinamo yang akan diterima oleh masyarakat bisa dirawat agar berumur panjang dan dalam waktu dekat akan kita berikan langsung karena saat ini Dinamo tersebut sudah ada di Tanjungpinang menunggu pengiriman saja kesini setelah itu baru kita berikan kepada masyarakat," kata Abdul Haris.