Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

3 Siswa SMK Padang Hanyut di Sungai, Pencarian Terkendala Hujan
Oleh : Redaksi
Sabtu | 11-06-2022 | 20:04 WIB
hanyut2.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Padang - Sebanyak tiga remaja dilaporkan hanyut di Sungai Lubuak Tongga Kelurahan Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Sabtu (11/6/2022) pukul 16.10 WIB.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Padang, Basril mengatakan kejadian berawal dari 4 orang siswa hendak mandi-mandi di Lubuak Tongga, mereka tidak mengetahui kondisi cuaca yang buruk dan debit air yang tinggi imbas hujan deras yang melanda Padang dan sekitarnya.

Debit air yang tinggi membuat tiga diantaranya terbawa arus sungai dan salah seorang rekan korban bernama Aditya selamat dari kejadian itu. Ia berusaha menolong temannya namun tidak berhasil.

"Korban yang selamat inilah yang melaporkan kejadian tersebut ke masyarakat," kata Basril.

Adapun tiga orang yang hanyut tersebut yakni, Ikhsan Maulana (16), Sintia Vita Loka (16), dan Ulfa (16).

Korban yang merupakan siswa SMK 5 Padang itu saat ini dinyatakan hilang. Sementara kondisi cuaca di Kota Padang hingga sore hari masih diguyur hujan lebat.

"Pencarian belum bisa dilakukan karena hujan lebat dan debit air yang cukup besar," jelasnya.

Sementara Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Minangkabau mengeluarkan peringatan dini cuaca buruk di wilayah Sumbar pada Sabtu (11/6/2022) sore.

Pihak BMKG memprediksi cuaca buruk masih melanda sebagian besar wilayah ini hingga Sabtu malam. Masyarakat juga diimbau agar meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana hidrometeorologi.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha