Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pemprov Kepri Segera Rampungkan SOP Bantuan Beasiswa 2022 untuk Mahasiswa
Oleh : Aldy
Jum\'at | 04-03-2022 | 18:36 WIB
Andi-Agung.jpg Honda-Batam
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Andi Agung. (Foto: Aldy)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pemprov Kepri telah menganggarkan bantuan beasiswa untuk mahasiswa tahun 2022 sebanyak Rp 4,5 miliar. Namun, bantuan ini belum disalurkan karena SOP-nya belum rampung dan masih proses penusunan.

Kepala Dinas Pendidikan Kepri, Andi Agung menjelaskan, SOP tersebut dibuat agar bantuan beasiswa itu tepat sasaran, khususnya bagi mahasiswa yang akademiknya bagus tetapi tidak mampu secara ekonomi.

"Setelah SOP-nya rampung, segera kita umumkan, agar nantinya syarat-syarat mendapatkan bantuan ini bisa diketahui mahasiswa di Kepri," ungkap Andi Agung, usai mendampingi Gubernur Kepri, Ansar Ahmad saat menyerahkan bantuan masjid dan yayasan di Masjid Bukit Indah Sukajadi, Kota Batam, Jumat (4/3/2022).

Dikatakan Andi Agung, bantuan beasiswa ini tidak hanya berlaku bagi mahasiswa yang kuliah di Kepri, tetapi juga di luar Kepri. "Bantuan beasiswa ini juga berlaku untuk mahasiswa asal Kepri yang diterima melalui jalur SNMPTN," ungkapnya.

Lanjutnya, bantuan beasiswa ini juga akan melihat tentang nilai indeks prestasi atau passing grade mahasiswa, yang menerima. "Nanti kita liat lagi IP-nya, ada standarisasi yang akan kita buat nanti. Misalnya IP minimal 3, akan kita teruskan pemberian beasiswa, bila tidak mencapai, akan kita cabut dan alihkan ke mahasiswa yang lain yang lebih layak," jelasnya.

Untuk tahun ini, kata Andi Agung, Pemprov Kepri belum menjalin kemitraan atau kerja sama dengan 5 Perguruan Tinggi Negri (PTN), di antaranya UI, ITB UGM, UNPAD dan IPB dengan metode penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SNMPTN.

"Beasiswa Utusan Daerah (BUD) dengan kemitraan di 5 PTN kita belum ada, kita masih fokuskan pada bantuan beasiswa sebesar Rp 4,5 miliar itu, kita harapkan SOP-nya segera rampung," tandasnya.

Editor: Gokli