Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ingin Istirahat dari Dunia Politik, Mutakin Yasir Mundur dari DPRD Bintan
Oleh : Harjo
Senin | 11-05-2020 | 10:12 WIB
mutakin-yasir-bintan1.jpg Honda-Batam
Anggota DPRD Bintan dari PKS, Mutakin Yasir. (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Mutakin Yasir, Aanggota DPRD Bintan dari Partai Keadilan sejahtera (PKS) yang terpilih dari Daerah Pemilihan Dapil II (Bintan Timur) priode 2019-2024 mundur dari anggota DPRD Bintan.

Mutakin mengakui pengunduran dirinya dari anggota DPRD Bintan, sudah disampaikan pada pertengahan April 2020 lalu.

"Kalau menyampaikan pengunduran diri, justru sejak pertengahan Apri lalu, dan masih dalam proses PAW," katanya kepada BATAMTODAY.COM, Senin (11/5/2020).

Ditanya, apa yang mendorong dirinya mundur dari kursi empuk di DPRD Bintan tersebut, Mutakin mengatakan pengunduran dirinya karena murni ingin keluar dari hirik-pikuk dunia perpolitikan tanpa ada unsur lainnya.

"Intinya bukan karena ada permasalahan atau pindah partai, tetapi karena memang ingin keluar atau istirahat dari dunia perpolitikan. Dan ingin fokus kepada kegiatan lain, yang tidak berhubungan secara langsung dengan politik praktis," ungkapnya.

Dikatakan, terkait pengunduran dirinya dari anggota DPRD Bintan dan partai yang mengusungnya, semua masih dalam proses, terutama proses Pergantian Antar Waktu (PAW).

Editor: Yudha