Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Digigit Laba-laba, Gitaris Slayer Terancam Amputasi Lengan
Oleh : Redaksi/Kapanlagi.com
Jum'at | 04-05-2012 | 09:53 WIB

CALIFORNIA, batamtoday - Band cadas ini terpaksa melakoni tur pada musim panas ini tanpa gitaris handal mereka, Jeff Hanneman yang masih dalam masa pemulihan.

Ceritanya, tahun lalu Jeff mengalami penyakit aneh setelah ia digigit seekor laba-laba. Gigitan itu menyebabkan kulitnya rusak dan berpengaruh terhadap metabolisme tubuhnya dalam mengolah lemak. Sejak saat itu, Jeff menjalani pengobatan khusus untuk penyakit yang langka namun serius ini.

Slayer memberitahu kabar terakhir Jeff melalui situs resmi mereka, "Seperti yang Anda ketahui, Jeff digigit seekor laba-laba tahun lalu. Yang Anda tidak tahu, beberapa hari lalu ia harus dirawat di Unit Gawat Darurat. Sekarang dia sudah pulang." 

"Dokter mengatakan lengannya harus diamputasi, tetapi kami belum tahu apakah itu akan benar-benar dilakukan. Jeff sempat berada dalam kondisi koma sebelum menjalani beberapa operasi mengangkat sel-sel mati dari lengan," ujar Slayer lagi. 

Dikatakan, kondisi Jeff sudah membaik, walaupun ia masih harus belajar berjalan dan kemungkinan, melakoni operasi plastik, "Sudah setahun berlalu sejak ia keluar dari rumah sakit, tetapi ia masih belajar berjalan lagi. Kadang-kadang rasa sakitnya terasa lagi, jadi ia harus masuk rehabilitasi pelatihan. Tetapi yang terbaik dari semua, ia akan tetap bermain gitar." 

Slayer menambahkan sebuah berita positif, "Jeff mulai menulis dan beberapa kali datang ke latihan band. Ia masih harus melanjutkan rehab, dan kami semua mendukungnya. Kami menginginkan dia kembali ke panggung bersama kami." 

"Karena itu, untuk sementara ini Slayer akan bersama Gary Holt (Exodus). Kami sangat bersyukur Gary mau membantu Slayer sampai Jeff kembali," tegas pionir death metal dengan album Reign in Blood ini dalam pernyataan resmi mereka di situs. 

Salah satu band Big Four bersama Metallica, Megadeth dan Anthrax ini juga memberitahu, sejumlah materi telah ditulis untuk dimasukkan dalam album terbaru. Album tersebut direncanakan rilis akhir tahun ini.