Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Waspada DBD, Ada 80 Kasus di Kepri Sepanjang Januari 2020
Oleh : Redaksi
Sabtu | 01-02-2020 | 17:04 WIB
dbd-2020.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Dinas Kesehatan Provinsi Kepri mengatakan di tahun 2020 ini dari awal hingga menjelang akhir Januari ini kasus penderita Demam Berdarah Dangue (DBD) telah mencapai 80 kasus.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri, Tjetjep Yudayana di Tanjungpinang, Jumat (31/1/2020). "Sampai saat ini dari awal Januari 2020, jumlah kasus pasien penderita DBD di Provinsi Kepri telah mencapai 80 kasus," tegas Tjetjep, seperti dilansir laman resmi Diskominfo Kepri.

Dikatakan Tjetjep, jumlah tersebut dapat dikatakan sangat besar. Daerah yang paling banyak penderita DBD adalah di daerah perkotaan seperti Kota Tanjungpinang dan Batam.

"Masih yang terbanyak di Tanjungpinang dan Batam yakni di daerah perkotaan, namun alhamdulillah, keseluruhan pasien hingga saat ini sudah mendapatkan pengobatan yang baik dan berangsur pulih," ungkap Tjetjep.

Untuk itu, Tjetjep mengingatkan kepada masyarakat Kepri untuk dapat terus melakukan gaya hidup sehat dan senantiasa menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggalnya. "Apalagi mengingat peralihan cuaca yang terjadi saat ini sehingga rentan menjadi waktu perkembanganbiakan nyamuk Aedes Aegypti penyebab demam berdarah," jelas Tjetjep.

Editor: Gokli