Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

TP2 Batuaji Soroti Penerimaan Siswa Baru 2012

Jumlah Siswa Banyak, Batuaji Kekurangan Sekolah
Oleh : Gokli/Dodo
Kamis | 12-04-2012 | 13:16 WIB
Sugito.gif Honda-Batam

Sugito, wakil ketua TP2 Batuaji.

BATAM, batamtoday - Tim Percepatan Pembangunan (TP2) Batuaji yang dibentuk oleh puluhan tokoh masyarakat yang berdomisili di daerah Batuaji juga akan menyoroti masalah Penerimaan Siswa Baru (PSB) tahun 2012. Pasalnya, jumlah siswa yang bakal melanjut ke jenjang sekolah sangat banyak namun, beberapa sekolah seperti SD, SMP, SMK dan SMA masih kurang. 

Jumlah siswa baru yang bakal melanjut sekolah dari TK masuk SD dari catatan TP2 Batuaji mencapai 2.004 siswa, sedangkan dari SD masuk ke SMP mencapai 1.852 siswa. Sementara jumlah lulusan SMP yang bakalan masuk tingkat sekolah atas mencapai 2.008 siswa. Padahal, sekolah tingkat atas baru satu yakni SMKN 1, untuk SMA sama sekali tak ada. 

"Jumlah siswa baru tahun ini sangat banyak, padahal SD baru ada 7 unit, SMP hanya 2 unit. Sementara, SMK hanya 1 unit dan SMA sama sekali tak ada," kata Sugito, wakil ketua TP2 saat ditemui di Batuaji, Kamis (11/4/2012). 

Melihat jumlah siswa baru yang sangat banyak ini, kata Sugito, tim yang mereka bentuk akan mengupayakan pembangunan beberapa sekolah di daerah Batuaji dimulai dari SD, SMP dan SMA maupun SMK. Mereka sudah mencari beberapa lahan yang kerap kali menjadi alasan Pemerintah untuk menunda pembangunan sekolah. 

"Selama ini alasan Pemerintah selalu masalah tak ada lahan, sekarang kita bantu cari lahan. Tinggal pembuktian dari Pemerintah yang akan tetap kita kawal prosesnya," terangnya.