Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Selain Cilacap, Bali juga Diguncang Gempa Magnitudo 5,20 dan tak Berpotensi Tsunami
Oleh : Redaksi
Minggu | 09-06-2019 | 18:04 WIB
gempa-bumi1.jpg Honda-Batam
Ilustrasi

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Gempa magnitudo (M) 5,2 terjadi di Nusa Dua, Bali. Gempa tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pukul 16.47 WIB, Minggu (9/6/2019). Pusat gempa berjarak 331 km sebelah tenggara Nusa Dua.

BMKG menyebut gempa terjadi di koordinat 11,75 LS dan 115,66 BT. Pusat gempa berada di kedalaman 10 Km. "Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG.

Belum diketahui ada-tidaknya dampak akibat gempa ini. Tak ada peringatan potensi tsunami akibat gempa itu. Namun, BPBD Bali melaporkan kegiatan warga maupun wisatawan berjalan normal.

"Kami (BPBD Provinsi Bali) melakukan assessment ke seluruh wilayah di Pulau Bali, dengan melakukan pengumpulan data lewat Tim BPBD Kabupaten/Kota seluruh Bali. Hasil yang kami dapatkan bahwa hanya di Kabupaten Gianyar yang merasakan adanya gempa tetapi nihil kerusakan dan juga nihil korban," kata Kepala BPBD Bali, Made Rentin dalam keterangan kepada wartawan, Minggu (9/6/2019).

Menurutnya dari 9 kabupaten/kota gempa magnitudo itu hanya dirasakan di Gianyar. Sementara 8 kabupaten/kota lainnya seperti Karangasem, Klungkung, Bangli, Buleleng, Tabanan, Jembrana, Badung dan Denpasar tidak merasakan gempa.

"Delapan daerah lainnya tidak merasakan adanya gempa, mungkin karena masyarakat sedang beraktivitas sehingga tidak merasakan adanya goncangan," jelasnya.

Rentin mengimbau masyarakat tetap tenang dan tidak panik karena gempa ini tidak berpotensi tsunami. Dia mengatakan aktivitas warga tetap normal.

"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan jangan panik, ikuti arahan petugas dan selalu update informasi yang bersumber dari lembaga resmi yaitu BMKG dan juga kami BPBD akan selalu melakukan sosialisasi kepada masyarakat," tuturnya.

"Saat ini kegiatan masyarakat masih tetap normal, para wisatawan pun masih menikmati liburan sisa akhir pekan di beberapa obyek wisata di Bali," sambung Rentin.

Editor: Surya