Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Rotasi Pejabat eselon II dan III Pemko Batam

Kinerja Jeblok, Nurman Ikut Digusur
Oleh : ocep
Kamis | 01-03-2012 | 20:35 WIB
Nurman-Sekwan-Batam-1.gif Honda-Batam

Nurman (berjas dan berpeci hitam di tengah).

BATAM, batamtoday - Selain Rudi Sakyakirti yang dicopot dari jabatannya sebagai Kepala Disnaker, pejabat daerah lain yang ikut digusur adalah Nurman, yang sebelumnya menjadi Sekretaris DPRD (Sekwan) Kota Batam.

Final penggantian Nurman diketahui pada acara Pelantikan Eselon II dan III di Lingkungan Pemko Batam, Kamis (1/3/2012).

Wali Kota Batam Ahmad Dahlan menandatangani surat keputusan penempatan posisi pejabat eselon II yang salah satunya mengukuhkan Marzuki sebagai Sekwan yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Keuangan Sekretariat DPRD.

Nurman malah tidak diketahui posisinya di lingkungan Pemko Batam setelah diganti. Menurut Surya Sardi, Ketua DPRD Batam, penggantian Nurman oleh Wali Kota Batam adalah keputusan yang tepat.

"Banyak hal yang tidak maksimal dilaksanakan oleh saudara Nurman," ujarnya.

Terutama soal administrasi serta pengelolaan staf sekretariat dan lingkungan Kantor DPRD Batam.

Bahkan, penggantian Nurman disetujui secara penuh oleh ketiga unsur pimpinan DPRD lainnya, yakni Wakil Ketua I Ruslan kasbulatov, Wakil Ketua II Zaenal Abidin dan Wakil Ketua III Aris Hardy Halim.

Mereka semua menandatangani rekomendasi penggantian Nurman sebagai Sekwan dua hari lalu.

Ruslan Kasbulatov mengatakan, Sekwan seharusnya diisi oleh figur pemerintahan yang juga memiliki kapasitas secara politik mengingat yang bersangkutan menjadi perpanjangan tangan pemerintah daerah di lembaga politik.

"Sekwan tidak perlu banyak bicara dalam rapat dewan, cukup memfasilitasi dan mengelola stafnya dengan baik termasuk elemen-elemen yang intens berada di lingkungan DPRD termasuk media," ujar Ruslan.