Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tahun 2017, Dishub Tanjungpinang Ternyata Tak Capai Target Sumbang PAD dari Parkir
Oleh : Habibie Khasim
Senin | 26-02-2018 | 19:50 WIB
kadishub-tanjungpinang.jpg Honda-Batam
Kadishub Tanjungpinang, Bambang Hartanto (Foto: Habibie Khasim)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Dinas Perhubungan Kota Tanjungpinang pada tahun 2017 menargetkan akan menyumbangkan dana sebesar Rp1,3 miliar dari sektor retribusi parkir.

Namun terget tersebut ternyata tidak dapat dicapai oleh Dishub hingga Desember 2017. Dalam laporannya, Dishub hanya mampu menyumbang sekitar Rp1,1 miliar saja, terhitung sejak awal hingga Desember 2017.

Hal ini pun dibenarkan oleh Kepala Dinas Perhubungan Tanjungpinang, Bambang Hartanto, bahwa capaian pendapatan dari sektor retribusi parkir hanya Rp1,13 miliar. Kendati demikian, Bambang mengaku capaian tersebut sudah sangat luar biasa.

"Ya kita akui tidak capai target, karena memang pendapatan tahun kemarin dari parkir itu Rp1,13 M. Target kita Rp1,3 M, tapi itu sudah sangat luar biasa," kata Bambang saat diwawancarai, Senin (26/2/2018).

Bambang mengatakan, akan semakin mengoptimalkan pendapatan dari sektor retribusi parkir di Tanjungpinang.

Editor: Udin