Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lokasi Pasar Daik Kampung Cina Mulai Dibersihkan
Oleh : Bayu Yiyandi
Selasa | 19-12-2017 | 12:38 WIB
bersih-2.jpg Honda-Batam
Proses pembersihan Pasar Daik pasca terbakar. (Foto: Bayu Yiyandi)

BATAMTODAY.COM, Daiklingga - Lokasi Pasar Daik yang berada di Kampung Cina, pasca kebakaran beberapa waktu lalu sudah mulai dibersihkan, Selasa (19/12/2017) pagi ini.

Masing-masing petugas dari beberapa instansi pemerintahan yang diterjunkan untuk pembersihan itu terlihat mulai menyapu, mengangkat dan mengumpulkan sisa-sisa puing material bangunan yang telah hangus terbakar.

Pembersihan dilakukan dengan cara bergotong royong yang dibantu oleh pihak TNI dari Kodim 0315/Bintan Koramil 05/Daik Lingga dan Polsek Daik Lingga serta masyarakat termasuk warga yang menjadi korban kejadian.

"Hari ini kita melaksanakan karya bhakti gotong royong di lokasi kebakaran Kampung Cina Daik Lingga dengan maksud agar para pengusaha segera bangkit kembali membuka usahanya sehingga ekonomi berjalan seperti sedia kala," ungkap Dandim 0315/Bintan yang di wakili oleh Pabung Mayor TNI (czi) I Putu Suparna B sebagai koordinator karya bhakti gotong royong ini kepada BATAMTODAY.COM, Selasa.

Dijelaskan Putu, sisa material baik berupa puing kayu bangunan, seng atau atap dan lainnya termasuk pecahan kaca diangkut menggunakan kaisar dan juga truk berukuran sedang untuk dipindahkan ke tempat pembuangan sampah (TPS) sementara yang berada di Desa Musai, Kecamatan Lingga.

Sementara untuk puing bangunan yang masih berdiri akan dirobohkan dengan menggunakan alat berat. Sebab jika menggunakan tangan kosong akan menghambat waktu pembersihan menjadi lama.

Ia juga memastikan pembersihan lokasi Pasar Daik diusahakan akan selesai pada hari ini juga. Namun, jika hal tersebut tidak memungkinkan maka akan dilanjutkan sampai besok sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh tim dari Pemerintah Kabupaten Lingga.

"Kita usahakan selesai secepatnya," ujar dia.

Kemudian terkait pelaksanaan karya bakti memang telah dijadwalkan untuk meringankan beban para korban kebakaran, menyusul hasil kesepakatan yang dilakukan bersama Pemerintah Daerah kemarin.

"Jadi dalam karya bakti ini turut dilibatkan instansi dari pemerintah setempat, sepeti PU, Satpol PP, Dinsos dan juga pihak Polri yakni Poslek serta instansi lainnya termasuk masyarakat," imbuhnya.

Ia berharap dalam proses pembersihan lokasi Pasar Daik ini tidak ada ditemukan kendala yang berarti. Sebab setelah ini lokasi pasar itu kembali akan ditata menjadi sedemikian rupa.

"Intinya dalam pembersihan ini kita ratakan bangunan bekas terbakar tanpa ada tersisa. Agar lokasi jadi bersih dan terhindar dari kata kumuh," tutupnya.

Editor: Gokli