Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Bupati Bintan Serahkan Bantuan untuk Lansia dan Penyandah Disabilitas

2023-12-27 14:52:11

BATAMTODAY.COM, Bintan - Bupati Bintan, Roby Kurniawan menunjukkan aksi nyata terhadap semangat kolaborasi yang digaungkannya. Kali ini semangat tersebut dituangkan dalam kesejahteraan masyarakat yang menyentuh pada lansia hingga kaum disabilitas.

Program Bintan Peduli Lansia dengan slogan 'Senyum Lansia Bahagia Kami' dan program Bintan Cinta Lansia dengan slogan 'Bersama Wujudkan Disabilitas Sejahtera' merupakan wujud nyata pengembangan kesejahteraan yang merata.

Dinas Perkim Kucurkan Dana Rp 300 Juta untuk Lampu Hias di Bintan Utara dan Bintan Timur

2023-12-27 14:28:23

BATAMTODAY.COM, Bintan - Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) Bintan mengucurkan dana sebesar Rp 300 juta, untuk menghiasi jalanan yang ramai dilalui kendaraan, dengan menata lampu hias yang dikhususkan untuk hari hari besar keagamaan.

Kepala Dinas Perkim Bintan, Mohammad Irzan, mengatakan kegiatan untuk lampu hias itu sudah rampung, dan mulai beroperasi sejak 20 Desember 2023 kemarin. Total anggaran yang dikeluarkan Rp 300 juta dibagi di dua kecamatan.

Irjen Pol Yan Fitri Resmikan Gedung Catur Prasetya Polda Kepri

2023-12-27 14:08:34

BATAMTODAY.COM, Batam - Kapolda Irjen Pol Drs Yan Fitri Halimansyah meresmikan Gedung Catur Prasetya (Assessment Center) Polda Kepri, Rabu (27/12/2023).

Peresmian ini turut dihadiri Ketua DPRD Kepri, Jumaga Nadeak; Ketua Badan Kesatuan Bangsa Kepri, H Raja Hery Mokhrizal; Wakapolda Kepri, Brigjen Pol Asep Safrudin; Irwasda Polda Kepri dan PJU Polda Kepri.

Masyarakat Keluhkan Kelangkaan Gas Melon, Wahyu Wahyudin Pertanyakan Ketersediaan Stok di SPBE Kabil

2023-12-27 13:48:06

BATAMTODAY.COM, Batam - Ketua Komisi II DPRD Provinsi Kepri, Wahyu Wahyudin, mengunjungi Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) PT Putra Kelana Selaras Permai (PKSP) di Kabil, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Rabu (27/12/2023).

Kunjungan Wahyu Wahyudin, menyusul banyaknya keluhan masyarakat kawasan Punggur-Nongsa dan sekitarnya terkait sulitnya mendapatkan gas LPG 3 kilogram alias gas melon.