Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Serikat Pekerja Pertamina Dukung Pemberantasan Korupsi dan Jaga Integritas Perusahaan

2025-03-10 12:04:01

BATAMTODAY.COM, Medan - Serikat Pekerja Pertamina Unit Pemasaran I (SPP UPms I) menyatakan dukungan penuh terhadap upaya pemberantasan korupsi di tubuh Pertamina, sekaligus menegaskan komitmennya dalam menjaga integritas dan profesionalisme para pekerja.

Pernyataan ini disampaikan sebagai tanggapan atas kasus dugaan korupsi dalam tata kelola pengadaan minyak mentah dan BBM yang saat ini tengah dalam proses hukum.

BRK Syariah Ajak Masyarakat Rokan Hulu Manfaatkan Tabungan Haji dan Umrah

2025-03-10 11:24:01

BATAMTODAY.COM, Rokan Hulu - Bank Riau Kepri (BRK) Syariah mengajak masyarakat Kabupaten Rokan Hulu untuk memanfaatkan produk tabungan haji dan umrah sebagai bagian dari perencanaan ibadah sejak dini.

Ajakan ini disampaikan oleh Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko BRK Syariah, Fajar Restu Febriansyah, dalam kegiatan Safari Ramadan Pemerintah Provinsi Riau bersama Gubernur Riau Abdul Wahid di Masjid Agung Islamic Center, Minggu (9/3/2025).

KPPU Rekomendasikan Kemendag Tak Menerapkan Pengamanan Impor Terpal Plastik

2025-03-10 12:24:01

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) merekomendasikan kepada Menteri Perdagangan Republik Indonesia untuk tidak menerapkan kebijakan pengamanan perdagangan (safeguard measures) terhadap impor terpal plastik.

KPPU menilai bahwa kebijakan tersebut dapat menghambat persaingan usaha dan menyebabkan kenaikan harga bagi konsumen, khususnya pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

KPPU Selidiki Dugaan Monopoli Penjualan LPG Non Subsidi di Pasar Midstream

2025-03-10 11:44:01

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) memulai penyelidikan awal terhadap dugaan praktik monopoli dalam distribusi Liquefied Petroleum Gas (LPG) Non Subsidi di pasar midstream yang diduga dilakukan oleh PT Pertamina Patra Niaga (PT PPN). Keputusan ini diambil dalam Rapat Komisi KPPU yang berlangsung pada 5 Maret 2025 di Jakarta.