Intel Kodim 0316 Turun Patroli, Batam Aman dari Balap Liar
Oleh : Romi Chandra
Minggu | 04-09-2016 | 11:49 WIB
bubarkan-balap3.jpg

Anggota Unit Intel Kodim 0316/Batam yang dipimpin Danunit Inteldim Ltt Chb Dede Tri Haryanto, saat membubarkan balapan liar di Jalan Gajah Mada depan Kampus Universitas Internasional Batam, Seiladi, beberapa waktu lalu. (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Unit Intel Kodim 0316/Batam kembali melakukan patroli rutin untuk mengantisipasi adanya balapan liar di jalanan Batam.

Dipimpin langsung oleh Danunit Inteldim Ltt Chb Dede Tri Haryanto, patroli dilakukan dengan mengelilingi Kota Batam, Minggu (3/9/2016) malam.

Meski tidak ada hasil, namun Unit Intel Kodim Batam cukup puas. Pasalnya, patroli yang dilakukan sebelumnya bisa memberikan efek jera, sehingga remaja-remaja tidak berani lagi melakukan aksi balapan liar.

Pantauan di beberapa titik, seperti di jalan raya di bawah Mako Kodim, serta depan Universitas Internasional Batam (UIB) yang biasanya dijadikan lokasi balapan liar, tidak didapati adanya remaja-remaja yang tengah duduk-duduk.

"Malam tadi kegiatan kita tidak ada hasil, namun kita cukup puas karena sedikit banyaknya kegiatan kita sebelumnya memberikan efek jera terhadap mereka," ungkap Dede.

Dilanjutkan, salah satu remaja yang diamankan dalam patroli sebelumnya, merupakan ketua dari salah satu geng motor yang ada di Batam. Kemungkinan besar pembinaan yang dilakukan membuat ia jera dan menyampaikan pada rekan-rekannya, sehingga tidak berani lagi melakukan aksi.

Ditambahkan Dede, patroli rutin yang dilakukan bersama anggotanya, dengan tujuan membantu aparat kepolisian untuk menciptakan kemanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pengguna jalan raya.

"Yang jelas kita tidak mau kamtibmas di Batam terganggu akibat ulah para remaja-remaja ini. Tidak sepantasnya mereka berkeliaran tengah malam," tegasnya.

Patroli tersebut dimulai sejak pukul 22.00 WIB, dan berakhir sekitar pukul 02.00 WIB. "Seluruh lokasi-lokasi yang biasanya dijadikan tempat balapan liar kita telusuri. Balap liar tidak ditemukan, tapi ada dua remaja yang diamankan karena mencoba kabur saat kita lewat di depan Litech Home Center, Bengkong Sadai. Setelah dinasehati, mereka kita suruh pulang ke rumah masing-masing," jelas Dede.

Ia juga berharap orangtua bisa mengawasi anak-anaknya, sehingga tidak berkeliaran di luar rumah hingga larut malam. "Mari sama-sama kita jaga kamtibmas di Batam. Orangtua juga harus ikut berperan dalam hal ini untuk megawasi anak-anaknya," pungkas Dede.

Editor: Surya