Mabuk Miras Jadi Penyebab 6 ABG Ini Nekat Begal Korbannya
Oleh : Hadli
Minggu | 28-08-2016 | 15:00 WIB
kompol-memo-ardian-baru.jpg

Kasat Reskrim Polresta Barelang Kompol Memo Ardian.

BATAMTODAY.COM, Batam - Mabuk minuman beralkohol menjadi penyebab keenam remaja tanggung ini nekat membegal seorang pria di jalan raya depan Perumahan Buana Vista, Batam Center, Kecamatan Batam Kota, Kamis (25/8/2016) sekitar pukul 01.45 WIB.

Sadisnya, habis meneguk beberapa botol miras, anak di bawah umur ini menggunakan pecahan botol minuman beralkohol yang mereka minum sebelumnya, sebagai senjata untuk melukai korbannya. Korban pun terpaksa dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan pertama karena mengakami luka cukup serius.

"Motor dirampas, HP korban juga diambil," kata Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian, kepada BATAMTODAY.COM, Minggu (28/8/2016).

Mendapat laporan kejadian tersebut, tim gabungan Polsek Nongsa dan Polresta Barelang merespon cepat dan berhasil meringkus keenam pembegal di lokasi yang berbeda, Jumat (26/8/2016).

"Di antara pelaku dan korban saling kenal. Rata-rata pelaku anak di bawah umur. Satu orang pelaku berumur 18 terpaksa kita tembak karena mencoba melawan dan melarikan diri," kata Memo kembali.

Tersangka YO (16) berhasil ditangkap di kawasan Bitania. YO pun menunjukkan lokasi rekan-rekan begalnya di kos-kosan Buana Vista. Akhirnya polisi berhasil mengamankan IK (13), RS (16) Am (14) serta As (14).

Selanjutnya dilakukan penangkapan kepada AG (18). Namun pelaku mencoba melakukan perlawanan dan melarikan diri. Kemudian polisi memberikan tembakan peringatan tetapi pelaku tetap melakukan perlawanan dan mencoba melarikan diri. Ag akhirnya berhasil dilumpuhkan dengan timah panas.

Setelah mengamankan Ag, tim kembali berhasil mengamankan AS (14) beserta barang bukti 1 unit Hp dan 1 unit sepeda motor merek Yamaha warna merah hitam yang dirampas dari korbannya.

Editor: Surya